Ray Woolley, Penyelam Scuba Tertua di Dunia

Hidup dimulai pada usia 90 tahun, karena 40 tahun sudah terlalu mainstream. Ray Woolley, penyelam scuba tertua di dunia.
Ray Woolley (95 tahun) penyelam scuba tertua di dunia. (Foto: British Sub-Aqua Club)

Nikosia, Siprus, (Tagar 2/9/2018) - Ray Woolley baginya hidup dimulai pada usia 90 tahun, karena ungkapan hidup dimulai pada usia 40 tahun sudah terlalu mainstream

Ray berusia 95 tahun kini, dan baginya usia tidak menjadi penghalang untuk menjadi penyelam scuba.

Ia dinobatkan sebagai penyelam scuba tertua di dunia oleh Guinnes World Record pada Sabtu (1/9) dilaporkan Xinhua

Wakil Guinness World Record mengatakan, Ray Woolley veteran Perang Dunia II yang tinggal di Siprus sejak 1964, menyelam sampai 40,6 meter dan bertahan di dalam air selama 44 menit.

Seluruh proses tersebut difilmkan, dipotret dan didokumentasikan sejalan dengan panduan yang disetujui Guinness World Records dan gelar resmi akan diumumkan dalam waktu beberapa pekan setelah semua data peristiwa itu dikaji.

Woolley melakukan penyelaman di tempat rongsokan kapal Zenobia di lepas pantai Kota Larnaca, tempat kapal feri RO-RO buatan Swedia, yang diluncurkan pada 1979 terbalik dan tenggelam pada Juni 1980 dalam pelayaran perdananya, tak lama setelah meninggalkan kota pelabuhan tersebut.

Woolley berulang-tahun pada 28 Agustus. Ia mengatakan keluarganya terbang dari Inggris untuk merayakan ulang tahunnya ke-95.

"Saya harap saya akan bisa mengulangi ini lagi dalam usia 96 tahun, sebab saya bisa menjaga kebugaran saya, dan teman-teman saya masih akan menyelam bersama saya," kata Woolley setelah tiba di pantai.

Woolley sedang sibuk dengan kegiatan pembuatan film dokumenter yang diberi judul Hidup Dimulai pada Usia 90 tahun, mengenai perjalanan hidupnya, rasa tertariknya pada menyelam, dan pola hidup sehatnya saat berusia lanjut. []

Berita terkait
0
Hasil Pertemuan AHY dan Surya Paloh di Nasdem Tower
AHY atau Agus Harimurti Yudhoyono mengaku sudah tiga kali ke Nasdem Tower kantor Surya Paloh. Kesepakatan apa dicapai di pertemuan ketiga mereka.