Polisi Maluku Gagalkan Penyelundupan 5 Ton Miras ke Papua

Polisi Maluku gagalkan penyelundupan lima Ton Minuman Keras (Miras) yang hendak di selundupkan ke Papua
Ratusan jerigen berisi Miras yang hendak diselundupkan ke Papua dicegat Polairud Polda Maluku. (Foto: Tagar/Muhammad Jaya)

Ambon - Personil Direktorat Polairud Polda Maluku, menggagalkan penyelundupan lima ton minuman keras tradisional jenis sopi, melalui jalur laut menuju Fak-Fak, Papua Barat, Selasa 20 Oktober 2020.

Penyelundupan 5.130 liter asal Maluku itu, digagalkan saat mereka berpatroli di sekitar laut Ternate.

Ada 171 buah jerigen. Masing-masing jerigen berisi 30 liter.

"Diamankan di perairan laut Aki Ternate dengan jarak tempuh kurang lebih 1 NM dari daratan, pada pukul 04.30 WIT kemarin. Lalu dititipkan kepada Pos Sandar Satpolairud Polres SBT," ungkap Paur Humas Polres SBT, Bripka Suwandi, Rabu 21 September 2020.

Menurutnya, Miras ilegal berkadar alkohol tinggi ini diangkut menggunakan satu unit long boat dengan menggunakan mesin 40 F sebanyak 2 unit.

"Ada 171 buah jerigen. Masing-masing jerigen berisi 30 liter," terangnya.

Sementara pelaku, kata dia, ada enam orang. Semuanya sudah diamankan, dan telah di bawa ke Ambon untuk dilakukan penyidikan lebih lanjut. []

Berita terkait
Puluhan Botol Miras Terjaring Razia Satpol PP Serang
Selama pelaksanaan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), Pemkot Serang bakal melakukan penutupan tempat hiburan malam.
Remaja Tewas Dianiaya Teman Usai Pesta Miras di Selayar
Andika, seorang remaja yang masih berusia 16 tahun tewas dianiaya oleh empat temannya. Ini penyebabnya.
Pesta Miras, 2 Remaja Hanyut di Irigasi Serayu Banyumas
Dua remaja Banyumas jatuh dan tenggelam di saluran irigasi Bendung Gerak aliran Sungai Serayu. Keduanya tengah pesta miras dengan 2 rekannya.
0
Melihat Epiknya Momen Malam HUT DKI Jakarta Lewat Lensa Galaxy S22 Series 5G
Selain hadir ke kegiatan-kegiatan yang termasuk ke dalam agenda perayaan HUT DKI Jakarta, kamu juga bisa merayakannya dengan jalan-jalan.