Polisi Identifikasi Pelaku Penabrak Peserta Parade di Wisconsin

Polisi berhasil mengidentifikasi pengemudi kendaraan yang menabrak sejumlah orang yang sedang melangsungkan parade di jalanan Wisconsin
Seorang warga berjalan lewati mobil polisi yang blokade jalan utama di Kota Waukesha, Wisconsin, AS, 22 November 2021, sehari setelah insiden penabrakan terhadap rombongan parade Natal (Foto: voaindonesia.com - Reuters/Cheney Orr)

Jakarta – Pihak penegak hukum di negara bagian Wisconsin, di barat tengah Amerika Serikat (AS), pada Senin, 22 Novembe 2021, telah berhasil mengidentifikasi pengemudi kendaraan yang menabrak sejumlah orang yang sedang melangsungkan parade di tengah masyarakat di jalanan Kota Waukesha pada Minggu, 21 November 2021.

Pelaku diketahui bernama Darrell Brooks Jr, seorang warga Milwaukee yang berusia 39 tahun.

Darrell Brooks JrPelaku penabrakan rombongan parade di Waukesha, Wisconsin, Darrell Brooks Jr., tampak dalam foto yang dirilis oleh Kepolisian Milwaukee pada 3 November 2021 (Foto: voaindonesia.com/AP)

Sedikitnya lima orang tewas dan lebih dari 48 lainnya mengalami luka-luka dalam insiden yang terjadi di kota kecil di sebelah barat Milwaukee itu.

Kepala Kepolisian Dan Thompson mengatakan tidak ada bukti bahwa insiden tersebut berkaitan dengan serangan teroris, atau bahwa tersangka mengenal siapa pun dalam parade itu. Ia menambahkan bahwa polisi akan menggugat Brooks Jr. dengan lima tuduhan pembunuhan yang disengaja.

Situasi di jalanan di kota Waukesha yang sedang dipadati barisan marching band dan anak-anak yang menari dengan gembira sambil mengenakan topi Santa Klaus dan pompom, berubah mencekam saat teriakan dan beberapa mayat tampak bergelimpangan ketika sebuah kendaraan SUV melaju melewati barikade dan menabrak para penari, musisi dan anggota parade lainnya.

letak wisconsinLetak gografis Negara Bagian Wisconsin di AS (Sumber: ontheworldmap.com)

Anggota klub “Dancing Grannies” termasuk di antara mereka yang tewas, demikian pula seorang karyawan Citizens Bank.

Polisi mengidentifikasi korban yang tewas sebagai empat perempuan berusia 52 hingga 79 tahun, dan seorang laki-laki berusia 81 tahun.

Sedikitnya sembilan korban lainnya, sebagian besar adalah anak-anak, berada dalam kondisi kritis dan tengah menjalani perawatan di rumah sakit hingga Senin, 22 November 2021. Tujuh korban lainnya dilaporkan berada dalam kondisi serius.

harris konpres di hanoi sebum pulangWapres AS Kamala Harris dalam konferensi pers sebelum bertolak dari Vietnam untuk kembali ke AS, di Hanoi, Vietnam, 26 Agustus 2021 (Foto: voaindonesia.com/Reuters)

Wakil Presiden AS, Kamala Harris, ikut menyampaikan belasungkawa kepada korban dan keluarganya.

Menurut Dan Thompson polisi tidak berhasil mengejar tersangka saat memasuki jalur pawai, namun polisi sempat melepaskan tembakan untuk berupaya menghentikannya. Mereka segera berhenti menembak karena khawatir akan membahayakan orang lain.

Darrell Brooks Jr. tidak mengalami luka-luka dalam insiden itu (em/lt)/voaindonesia.com/VOA. []

Sejumlah Peserta Parade Natal di Wisconsin AS Tewas Ditabrak Mobil

7 Rekam Kasus Penembakan Massal di Amerika

Korban Penembakan di California Meninggal di Pelukan Ibunya

Penembakan Massal Marak Warga Amerika Tetap Gemar Senjata

Berita terkait
Penyelidikan Motif Sopir yang Tabrak Parade Natal di Wisconsin AS
Pihak berwenang menyelidiki apa yang menyebabkan seorang tersangka pengendara SUV dengan sengaja menabrak puluhan orang di AS
0
Fitur Message Reaction WhatsApp, Kini Sudah Bisa Dicoba di Indonesia
Ya, di dalam fitur WhatsApp Reaction ini ada 6 emoji yang bisa Anda manfaatkan untuk memberikan tanggapan pada sebuah obrolan.