Pilkada 2020 di Labuhanbatu Butuh Dana 35 Miliar

Diperkirakan dana untuk pelaksanaan Pilkada Serentak 2020 di Kabupaten Labuhanbatu mencapai Rp 35 miliar.
Ketua KPU Labuhanbatu, Sumatera Utara, Wahyudi. (Foto: Tagar/Habibi)

Labuhanbatu - Diperkirakan dana untuk pelaksanaan Pilkada Serentak 2020 di Kabupaten Labuhanbatu, Sumatera Utara mencapai Rp 35 miliar. Meningkat hampir seratus persen dari biaya Pilkada 2015.

KPU Kabupaten Labuhanbatu bersama Pemkab setempat sedang membahas perencanaan anggaran tersebut untuk diajukan dalam APBD Kabupaten Labuhanbatu.

"Masih melakukan perencanaan anggaran, masih dalam pembahasan KPU. Untuk estimasinya Rp 27 miliar hingga Rp 35 miliar," kata Ketua KPU Kabupaten Labuhanbatu Wahyudi, Senin 17 Juni 2019.

Menurut Wahyudi, dia belum bisa merinci anggaran tersebut karena masih didiskusikan dengan pemerintah awal Juli 2019. Dia menyebut angkanya lebih besar dari Pilkada 2015 yakni sebesar Rp 16 miliar.

Dijelaskan, meningkatnya anggaran tersebut, karena ada kenaikan anggaran honor PPK dan PPS. Selain itu, anggaran pembuatan ulang kotak suara.

Untuk PPK dan PPS Pilkada 2020, kata Wahyudi, akan dilakukan perekrutan ulang. Karena, peraturan dan undang-undangnya pun sudah berbeda dari Pileg dan Pilpres 2019.

"Perekrutan PPK dan PPS tersebut akan dimulai pada Januari 2020. PPK ada sebanyak 45 orang dan PPS sebanyak 294 orang. Untuk TPS, diperkirakan jumlahnya akan berkurang. Pileg dan pilpres kemarin, ada sebanyak 1.313 yang tersebar di sembilan kecamatan," tandasnya. []

Baca juga:

Berita terkait
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.