Perayaan Kartini Mama Papua, Sanggul pun Berganti Cenderawasih..

Perayaan ini berlangsung di Pasar Mama-Mama Papua, suasana meriah dengan busana yang digunakan terlihat menarik, yaitu pakaian khas Papua sebagai penganti kebaya dan juga burung cenderawasih pengganti sanggul terlihat menarik dalam perayaan Hari Kartini di Ampera, Jayapura, Sabtu (4/18).

Jayapura, (Tagar 21/4/18) - Peringatan Hari Kartini Ke- 139. Mama-Mama Papua, dengan menyusun Thama Meningkatkan Kwalitas Pemberdayaan Perempuan Dengan Semangat Kartini.

Perayaan ini berlangsung di Pasar Mama-Mama Papua, suasana meriah dengan busana yang digunakan terlihat menarik,  yaitu pakaian khas Papua sebagai penganti kebaya dan juga burung cenderawasih pengganti sanggul terlihat menarik dalam perayaan Hari Kartini di Ampera, Jayapura, Sabtu (4/18). Ibu Manesa, salah satu ibu yang turut berpatisipasi dalam perayaan Kartini ini, mengaku bahagia dan senang,  

"Karena dalam perayaan kali ini digelar di pasar kami mama-mama Papua. Ucapan terima kasih dihaturkan kepada Pemerintah Provinsi Papua yang mensuport acara perayaan Kartini pada hari ini, dan juga permainan yang dilombakan antara lain joget balon berpasangan, menyanyi sama, joget cha-cha, fashion show, ayam rambut, merias tanpa kaca, tarik tambang. Membuat kami mama-mama merasa terhibur dalam perayaan kali ini," ungkapnya.

Kiranya, lanjut Manesa, kegiatan yang dilakukan dapat menjadikan mama-mama  Papua lebih kompak dan produktif dalam usaha dagang, dan aktivitasnya.

Manesa pun berharap, kegiatan ini bisa berlangsung di Pasar Mama-Mama Papua tahun depan dengan lebih meriah dan lebih banyak perlombaan. (zhab).


Perayaan Hari Kartini ke 139 di Pasar Mama-Mama Papua. (Zhab)


Berita terkait
0
David Beckham Refleksikan Perjalanannya Jadi Pahlawan untuk Inggris
David Beckham juga punya tips untuk pesepakbola muda, mengajak mereka untuk menikmati momen sebelum berlalu