Pengusaha Muda Jabar Lebih Pilih Jokowi Dibandingkan Prabowo

Sebelumnya Kadin Jabar berupaya keras agar anggotanya mendukung Prabowo Subianto-Sandiaga Uno pada Pilpres 2019.
Ketua Dewan Pembina Repnas Bahlil Lahdalia (kanan) bersama calon presiden nomor urut satu, Joko Widodo. (Foto: Tagar/Fitri Rachmawati)

Bandung, (Tagar, 4/1/2019) - Setelah Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Jabar berupaya keras melobi para pengusaha di Jabar khususnya yang masuk keanggotaan Kadin Jabar agar mendukung capres dan cawapres nomor urut dua, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno pada Pilpres 2019.

Sejumlah pengusaha muda yang tergabung dalam Relawan Pengusaha Muda Nasional (Repnas) justru lebih memilih menyerukan para pengusaha muda di Jabar supaya mendukung Jokowi-Ma’ruf Amin.

Alasannya, para pengusaha muda di Jawa Barat perlu memilih pemimpin yang berpengalaman guna mengembangkan iklim ekonomi dan bisnis yang produktif, mandiri dan berdaya saing yang tentunya ada pada Jokowi-Ma'ruf Amin bukan pada Prabowo-Sandiaga.

"Ini (repnas Jokowi-Ma'ruf Amin) adalah pilihan tepat pengusaha muda Jabar untuk memberikan dukungannya kepada Jokowi-Ma'ruf Amin," tutur Ketua Dewan Pembina Repnas Bahlil Lahdalia saat dihubungi dari Bandung, Jumat (4/01/2018).

Lebih lanjut, Bahlil menjelaskan, dalam menumbuhkan trend ekonomi dan bisnis yang signifikan sangat dibutuhkan program khusus. Sosok capres dan cawapres seperti Jokowi-Ma'ruf Amin-lah yang dinilainya sangat sesuai. Terbukti, kata Bahlil , dengan 9 Program Ekonomi yang ditawarkan oleh Jokowi-Ma'ruf Amin.

"Tantangan dinamika bisnis global dari tahun ke tahun semakin kompleks. Bonus demografi dan Revolusi Industri 4.0 harus dipersiapkan secara matang, dengan mempercepat tumbuhnya wirausahawan melalui penyediaan berbagai fasilitas dan infrastruktur pendukung bagi anak muda Indonesia," jelasnya.

Untuk menumbuhkan itu semua tidak mudah, Bahlil  menilai dibutuhkan sosok pemimpin atau presiden yang paham potensi ekonomi anak muda Indonesia seperti Jokowi-Ma'ruf. Menurutnya, bukan pada capres dan cawapres Prabowo-Sandiaga.

Berita terkait
0
Warga yang Tembak Mati Penembak di Mal di Indiana Dipuji Polisi
Aksi penembakan itu berhasil dihentikan dalam waktu singkat ketika seorang pengunjung lainnya membalas dengan menembak mati pelaku