Paranormal Ki Gendeng Pamungkas Meninggal di Bogor

Paranormal Ki Gendeng Pamungkas dilaporkan meninggal hari ini Sabtu, 6 Juni 2020, di Rumah Sakit Mulia, Bogor, Jawa Barat.
Ki Gendeng Pamungkas meminggal dunia di Bogor, Sabtu, 6 Juni 2020. (foto: wartalika.id).

Jakarta - Paranormal Ki Gendeng Pamungkas dilaporkan meninggal dunia hari ini Sabtu, 6 Juni 2020, di Rumah Sakit Mulia, Bogor, Jawa Barat. Hal tersebut beredar melalui pesan berantai di aplikasi WhatsApp. 

Dalam keterangan tersebut dituliskan Ki Gendeng Pamungkas mengembuskan napas terakhirnya sore tadi, usai tiga hari dirawat di rumah sakit. 

"Telah berpulang ke Rahmatullah, Ki Gendeng Pamungkas. Pukul 15:15 di RS Mulia. Jenazah akan dibawa ke Rumah Duka di Sawangan," tulis isi pesan tersebut yang beredar di grup wartawan

Baca juga: Pengemudi Bentor di Makassar Meninggal di Kendaraannya

Diketahui, Ki Gendeng Pamungkas sebelumnya sempat dirawat di rumah sakit karena penyakit diabetes dan penyakit jantung. 

Telah berpulang ke Rahmatullah, Ki Gendeng Pamungkas. Pukul 15:15 di RS Mulia. Jenazah akan dibawa ke Rumah Duka di Sawangan

Namun, hingga berita ini diturunkan belum diketahui secara pasti penyebab kematian dari Ki Gendeng Pamungkas. 

Baca juga: PDP Corona di Simalungun Meninggal di Rumah Sakit

Nama Ki Gendeng Pamungkas sudah tidak asing lagi di dunia perdukunan dan paranormal. Ia dikenal sejak zaman Orde Baru karena keahliannya sebagai tukang santet. 

Paranormal bernama asli Imam Santoso ini dikenal sebagai paranormal yang kontroversial, salah satunya lantaran dia mengaku pernah menyantet Presiden Amerika Serikat George W Bush saat melakukan kunjungan ke Indonesia. []

Berita terkait
George Floyd Meninggal Buat Justin Bieber Anti Rasis
George Floyd meninggal di tangan polisi, sehingga hal itu turut mengundang empati Justin Bieber yang menyuarakan anti rasis secara vokal.
George Floyd Meninggal, Lady Gaga: DonaldTrump Gagal
Lady Gaga menyebut Donald Trump gagal memimpin AS terkait meninggalnya George Floyd ditangan polisi.
Data Corona yang Sembuh dan Meninggal di Yogyakarta
Update Covid-19 di Provinsi DIY per 1 Juni 2020, total 237 kasus dengan rincian 62 masih dirawat, 167 sembuh dan 8 meninggal.