Pandemi Dorong Jepang Bersiap Deklarasikan Keadaan Darurat

Jepang sedang bersiap untuk deklarasikan keadaan darurat terkait pandemi virus corona untuk Tokyo dan tiga kawasan di sekitar Tokyo
Seorang pekerja medis pakai alat pelindung diri (APD) bekerja di Unit Perawatan Intensif (ICU) pasien Covid-19 di Rumah Sakit Universitas Kedokteran St. Marianna di Kawasaki, selatan Tokyo, Jepang, 4 Mei 2020 (Foto: voaindonesia.com - REUTERS/Issei Kato)

Tokyo – Jepang sedang bersiap untuk mendeklarasikan keadaan darurat terkait pandemi virus corona (Covid-19) untuk Tokyo dan tiga kawasan di sekitar Tokyo karena jumlah kasus yang terus meningkat di berbagai penjuru negara itu.

Katsunobu Kato, Kepala Sekretaris Kabinet Jepang, mengatakan dalam konferensi pers, 6 Januari 2021, pemerintah sedang mempertimbangkan untuk mengambil "langkah-langkah efektif dan kuat" untuk mengatasi risiko yang ditimbulkan oleh orang-orang yang makan di luar rumah.

Deklarasi tersebut tidak akan memberlakukan sanksi bagi para pelanggarnya namun akan berfungsi sebagai permintaan yang kuat bagi orang-orang untuk bekerja dari rumah, mengurangi kegiatan di luar rumah, dan tidak makan di restoran.

Restoran diminta untuk tutup pada jam 20.00 waktu setempat. Para pejabat mengatakan sekolah, klub kebugaran, dan bioskop kemungkinan akan tetap buka, dengan memberlakukan social distancing.

corona jepangPuluhan orang mengenakan masker untuk mencegah penyebaran virus corona melintasi persimpangan sibuk di distrik perbelanjaan Shibuya Tokyo, Sabtu, 26 Desember 2020. (Foto: voaindonesia.com/Kyodo News via AP)

Jepang mengalami situasi darurat serupa pada April tahun lalu, sehingga akhirnya keadaan darurat diperluas dan diterapkan secara nasional, untuk menurunkan jumlah kasus.

Jumlah kasus baru virus corona harian di Jepang meningkat pesat akhir-akhir ini, dan kini kasus baru mencapai lebih dari 3.000 per hari. Jumlah kasus baru harian di Tokyo mencapai 1.278 pada Selasa, 5 Januari 2021, mendekati rekor yang dicapai pada Malam Tahun Baru, yakni 1.337.

Menurut Kementerian Kesehatan, Jepang memiliki sekitar 240 ribu kasus secara nasional, dengan lebih dari 3.600 kematian (ab/uh)/Associated Press/voaindonesia.com. []

Berita terkait
Jepang Didesak Deklarasi Status Darurat Pandemi Virus Corona
Tokyo dan tiga prefektur di dekatnya minta pemerintah pusat untuk mendeklarasikan status darurat untuk cegah pandemi virus corona
Cegah Virus Corona Baru Jepang Larang Masuk Warga Asing
Untuk mencegah varian varu virus corona (Covid-19) warga ssing dilarang masuk ke Jepang pada tanggal 28-31 Desember 2020
PM Jepang Yoshihide Suga Langgar Aturan Virus Corona
Langgar aturan virus corona yang dibuat pemerintahannya sendiri, PM Jepang, Yoshihide Suga, menyatakan sangat menyesal