OSO Minta Hanura Sumut Kawal Dana Desa

Kader Hanura harus membimbing masyarakat mengelola dana desa dengan benar. Jaminan subsidi minyak sampai ke tangan rakyat. Agar rakyat dapat subsidi yang benar.
Oesman Sapta Odang Kawal Dana Desa.

Tagar, Medan (9/3/2018) - Pada Rapat Koordinasi antar  Pengurus Wilayah Partai Hanura Sumatera Utara(Sumut) di Hotel Emerald Garden, Jalan Yos Sudarso Medan, Jumat(9/3), Ketua Umum Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura), Oesman Sapta Odang  (OSO) meminta kadernya-kadernya untuk mengawal program pemerintah di bawah kepemimpinan Presiden Jokowi.

Hal itu dapat dilakukan kader Partai Hanura dengan Filososi Hanura untuk memakmurkan daerah yang mampu berkomunikasi secara rasional sehingga mampu diterima hati nurani masyarakat.

"Kader Hanura harus membimbing masyarakat mengelola dana desa dengan benar. Jaminan subsidi minyak sampai ke tangan rakyat. Agar rakyat dapat subsidi yang benar. Dimana minyak yang belum terlayani oleh Pertamina dapat langsung diminta pada BPH Migas," tukasnya.

OSO juga meminta kadernya memegang teguh filosofi "Anak Medan" untuk menangkan Pemilihan Kepala Daerah 2018, Legislatif dan Pemilihan Presiden tahun 2019 yang akan datang.

OSO pun menceritakan bagaimana hubungan emosionalnya dengan Ketua DPD Hanura yang juga ketua Pemuda Pancasila(PP) Sumut, Khodrat Shah. "Khodrat itu saya kenal sudah lama di Kalimantan, bukan di Medan. Karakternya, kalau sudah diomongkan yah itu, takkan berubah-ubah," jelasnya.

Sebelumnya pada kata sambutannya, Khodrat Shah juga meminta seluruh kadernya untuk memenangkan Eramas yang didukung partainya.

"Awalnya kita menangkan Pilgubsu, sehingga menang Pileg. Begitupun Pilpres nantinya untuk memenangkan bapak Jokowi pada Pilpres yang akan datang," katanya.

Turut hadir pada acara tersebut, Sekjen Partai Hanura Herry Lottung Siregar, Calon Wakil Gubernur Sumut, Musa Rajeck Shah, utusan Partai Pendukung Eramas dan sejumlah pengurus Ormas Pemuda Pancasila Sumut. (wes)

Berita terkait
0
David Beckham Refleksikan Perjalanannya Jadi Pahlawan untuk Inggris
David Beckham juga punya tips untuk pesepakbola muda, mengajak mereka untuk menikmati momen sebelum berlalu