Muhammad Fardhana Kembali Terlihat Galau di Tengah Ayu Ting Ting Liburan ke New York

Pedangdut Ayu Ting Ting lagi-lagi batal nikah. Pertunangannya dengan anggota TNI bernama Muhammad Fardhana kandas di tengah jalan.
Muhammad Fardhana Kembali Terlihat Galau di Tengah Ayu Ting Ting Liburan ke New York. (Foto: Tagar/Dok iSt)

TAGAR.id, Jakarta - Pedangdut Ayu Ting Ting lagi-lagi batal nikah. Pertunangannya dengan anggota TNI bernama Muhammad Fardhana kandas di tengah jalan. Padahal, Ayu dan Dhana disebut-sebut sudah menyiapkan segala keperluan menikah.

Berbeda dengan Ayu yang memilih liburan ke Amerika Serikat, Dhana justru kembali terlihat galau. Melalui unggahan Instagram pribadinya pada Kamis, 18 Juli 2024 Dhana berbicara soal rasa luka.

"THIS TOO SHALL PASS. pain is only temporary. so does happiness. (Ini juga akan terlewati. Rasa sakit hanya sementara. Begitu juga kebahagiaan)," ungkap Dhana. Ia pun memamerkan potret dirinya kala berseragam TNI.

Unggahan Dhana tak ayal memicu beragam komentar netizen. Banyak netizen yang memberikan dukungan dan doa untuk Dhana.

Bukan sekali ini saja Dhana terlihat galau. Sebelumnya, ia juga sempat bernyanyi galau pasca berpisah dari Ayu.

Menurut Denny Darko yang sempat menerawang kondisi Dhana, Dhana sebenarnya terpuruk atas kandasnya hubungan dengan Ayu. Ia begitu patah hati dengan perpisahannya dengan Ayu.

"Kalau galau dan terpuruk ya iya ya, namanya orang sudah lamaran bayanginnya nanti akan happy. Bayanginnya mungkin sama kalau kayak kita itu kuliah terus kemudian udah tugas akhir tinggal sidang, eh, sidangnya dibatalin," kata Denny beberapa waktu lalu.

"Ini kayak semua upayanya jadi sia-sia dan ditambah lagi karena dia ini lingkungannya kan lingkungan laki-laki semua ya yang mana ya dia pasti enggak akan bisa curhat. Saya lihat di sini satu hal yang wajar menunjukkan kalau hubungan mereka ini enggak disetting-setting dan ya sudah orang patah hati. Boleh dong seperti itu," lanjut Denny. "Jelas di sini dia sakit hati. Kalau saya kira, masih tetap keinginan untuk menguasai diri agar tidak sakit hati," imbuhnya.

Sementara itu, Ayu sendiri tampak bahagia saat berlibur di Amerika. Ia menghabiskan waktunya ditemani putri semata wayangnya, Bilqis Khumairah Rozak. Mereka pun menyempatkan diri untuk berbelanja dan menjajal berbagai makanan di sana. []

Berita terkait
Diduga Putus dengan Lettu Muhammad Fardhana, Ayu Ting Ting Ungah Lirik Lagu Penuh Makna
Ayu Ting Ting masih terlihat ceria meski kisah asmaranya dengan Lettu Muhammad Fardhana dirumorkan kandas. Ia pun terciduk menyanyikan sebuah lagu.
Raffi Ahmad hingga Ayu Ting Ting Masuk Lima Besar Artis Indonesia Terkaya 2024
Indonesia Artis Watch belakangan ini melaporkan hasil survei mereka terhadap aset dan kekayaan para selebriti Tanah Air.
Ivan Gunawan Spil Perubahan Sikap Ayu Ting Ting Pasca Dilamar Lettu
Ivan Gunawan buka suara terkait kabar rencana pernikahan Ayu Ting Ting pasca dilamar oleh Lettu ganteng, Muhammad Fardhana.