Mugiyanto, Korban Tim Mawar Cerita Soal BJ Habibie

Mugiyanto yang merupakan korban penculikan Tim Mawar Kopassus tahun 1998 mengenang sosok Presiden ke-3 B J Habibie yang berjasa dalam hidupnya.
Mugiyanto yang merupakan korban penculikan Tim Mawar Kopassus tahun 1998. (Foto: dok.Mugiyanto)

Jakarta - Mugiyanto yang merupakan korban penculikan Tim Mawar Kopassus tahun 1998 mengenang sosok Presiden ke-3 B J Habibie yang sangat berjasa dalam hidupnya. 

"Saya yang diculik bulan Maret 1998 lalu ditahan di Polda Metro Jaya akhirnya dibebaskan bulan Juni 1998 karena Habibie. Kalau pengganti Suharto bukan Habibie, bisa jadi saya akan diadili dan dijebloskan ke penjara," kata Mugiyanto kepada Tagar, Kamis, 12 September 2019. 

Dia menceritakan saat itu dirinya ditahan di polisi dengan sangkaan tindak pidana subversif. "Waktu itu di Polda, saya ditahan dengan sangkaan melakukan tindakan pidana subversif, yang setelah Habibie jadi Presiden UU tersebut dicabut oleh Habibie. Makanya saya dan kawan-kawan dilepaskan tanggal 6 Juni 1998," ujarnya.

Meninggalnya Habibie menggoreskan luka yang mendalam bagi dirinya. Pasalnya, suami Ainun Habibie merupakan sosok pemberani melawan kebijakan orde baru Soeharto, demi membebaskan tahanan politik (tapol) dan napol (narapidana politik) saat itu. 

"Beliau berani membuat terobosan yang progresif setelah ia menggantikan Suharto tahun 1998. Ia berani melawan Soeharto dan ABRI yang konservatif dan anti demokrasi dengan membebaskan tapol dan napol, mendirikan komnas perempuan, menyelenggarakan referendum untuk Timor-Timur dan lain-lain," ucap dia. 

Dia bangga dengan yang dilakukan BJ Habibie dalam membela keadilan dimasa orde baru saat itu. Bahkan, sikap demokrasinya selalu tertanam di dalam jiwa pria kelahiran Parepare, Sulawesi Selatan itu. 

"Ia (BJ Habibie) harus membayar mahal untuk sikapnya itu dengan dikucilkan dan dimusuhi oleh keluarga besar Suharto dan unsur-unsur dalam ABRI. Ia adalah seorang yang sangat visioner dan memilih menjadi seorang demokrat, yang nampaknya ia yakini harus menjadi jalan Indonesia," ujarnya. 

Dia merasa sosok Habibie tak bisa tergantikan oleh siapapun. Apalagi melihat sikapnya saat itu yang tegas dan adil membela aktivis  Partai Rakyat Demokratik (PRD). 

"Habibie nampaknya konsisten dengan prinsipnya yang menganggap bahwa Penjara itu tempat para kriminal, bukan tempat mereka yang memiliki pandangan politik berbeda dengan penguasa," tuturnya. 

Menurut dia, BJ Habibie adalah sosok tokoh yang menarik dan cerdas, melihat latar belakang pendidikannya yang menakjubkan saat di Jerman

"Saya berduka dengan meninggalnya Prof Habibie, mantan Presiden ke 3 RI. Beliau ini tokoh yang menarik. Anak muda cerdas yang kemudian mendapat akses pendidikan tinggi di negara barat (Eropa)," ucapnya. 

Kata dia, tak ada kata yang dapat menggambarkan kebaikan BJ Habibie di dalam dirinya. "Terima kasih dan selamat jalan Pak Habibie. Have a safe and comfortable journey," katanya. 

Sebelumnya, Mugiyanto, salah-seorang korban penculikan Tim Mawar Kopassus di tahun 1998, memilih mendampingi keluarga korban penculikan demi mencari keadilan.

Lima belas tahun silam, tepatnya di sebuah petang nan muram, 13 Maret 1998, Mugiyanto diculik oleh beberapa orang dari rumah kontrakannya di Jakarta Timur.

Ketika itu situasi politik Indonesia memasuki fase genting, tatkala tuntutan mahasiswa dan kekuatan oposisi agar Presiden Suharto turun dari kursi dari kursi kekuasaan, makin menguat.

Di saat itulah, bersama sejumlah rekannya sesama aktivis Partai Rakyat Demokratik, PRD, pria kelahiran 1973 ini diambil secara paksa oleh sekelompok orang -- yang belakangan diketahui pelakunya adalah anggota pasukan elit Angkatan Darat, Kopassus, melalui tim kecil yang disebut Tim Mawar  

Digelandang dengan mata tertutup ke sebuah tempat (di markas Kopassus, Cijantung, Jakarta Timur), Mugi begitu sapaan akrabnya, dan sebagian kawan-kawannya, lantas disiksa, diteror, serta diinterogasi.[] 

Baca juga:

Berita terkait
Foto: Penghormatan Terakhir Jokowi untuk BJ Habibie
Selain memimpin upacara persemayaman, Presiden Jokowi melakukan penghormatan terakhir kepada BJ Habibie di TMP, Kalibata, Jakarta.
Petrus Hariyanto: Walau BJ Habibie Tidak Bebaskanku...
Eks Sekretaris Jenderal Partai Rakyat Demokratik (PRD) Petrus Hariyanto turut berduka dengan meninggalnya Presiden ketiga RI BJ Habibie.
Strategi BJ Habibie Selamatkan Perbankan Indonesia
BJ Habibie sebagai pengganti Presiden Soeharto memiliki peran tersendiri dalam mengembalikan perekonomian Indonesia.
0
Surya Paloh Sebut Nasdem Tidak Membajak Ganjar Pranowo
Bagi Nasdem, calon pemimpin tak harus dari internal partai. Ganjar Pranowo kader PDIP itu baik, harus didukung. Tidak ada membajak. Surya Paloh.