Mobil Listrik Hyundai IONIQ dan Kona Mengaspal di Indonesia

Hyundai IONIQ dan Hyundai Kona hadir dengan desain yang futuristik dan dibekali dengan sejumlah fitur canggih untuk keamanan berkendara.
Hyundai IONIQ dan Kona Electric. (Foto: Tagar/Hyundai)

Jakarta - PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) resmi meluncurkan mobil listrik murninya, yakni Hyundai IONIQ dan Hyundai Kona, di pasar otomotif Indonesia, Jumat, 6 November 2020. Keduanya hadir dengan desain yang futuristik dan dibekali dengan sejumlah fitur canggih untuk keamanan berkendara.

"Kami perkenalkan dua mobil listrik murni Hyundai IONIQ dan Kona. Kami berusaha menciptakan inovasi dan menjadi solusi di masa depan bagi mereka yang ingin menjadi yang terdepan dalam inovasi, serta memulai ekosistem kendaraan listrik di Indonesia," kata Presiden Direktur Hyundai Motor Indonesia, Sung Jong Ha, dalam acara peluncuran virtual, Jumat, 6 November 2020.

Hyundai IONIQ

Hyundai IONIQ hadir dengan menggendong baterai lithium-ion polymer berkapasitas 38,3 kWh. Output maksimal yang dihasilkan baterai ini sebesar 100 kW atau setara dengan 134 HP dengan torsi 295 Nm. Mobil listrik ini memiliki motor listrik permanent magnet synchronous motor (PMSM) dengan penggerak roda depan (2WD).

Mobil ini memiliki tiga mode berkendara, yakni Eco, Normal, dan Sport. Motor listrik yang digunakan dalam Hyundai IONIQ mampu mengalirkan tenaga ke roda yang membuat mobil dapat berakselerasi dengan cepat. IONIQ mampu melaju dengan kecepatan maksimal 165 kilometer per jam.

Hyundai IONIQ ElectricHyundai IONIQ Electric. (Foto: Tagar/Hyundai)

Kehadiran Hyundai IONIQ di Indonesia nampak sudah bukan merupakan hal yang baru bagi masyarakat. Pasalnya, mobil listrik ini sudah digunakan sebagai angkutan online, Grab, pada awal tahun 2020.

Untuk fitur keamanan, Hyundai IONIQ sudah dibekali dengan sensor, radar, dan pengindra mesin internal. Fitur ini berfungsi untuk melindungi pengendara di sepanjang perjalanan, serta mampu memberikan kenyamanan berkendara.

Hyundai Kona

Hyundai Kona merupakan mobil listrik murni yang hadir untuk kelas sport utility vehicle (SUV) kompak. Secara desain, mobil ini punya eksterior yang terlihat tegas dengan gril tertutup, yang dipadukan dengan lampu full-LED kembar khas Kona.

Dari sektor dapur pacu, Kona dibekali dengan baterai lithium-ion 64 kWh yang mampu menghasilkan torsi sebesar 395 Nm melalui all-electric powertrain. Mobil listrik ini mampu berakselerasi dari kecepatan 0 hingga 100 kilometer per jam hanya dalam waktu 9,7 detik. Dalam sekali pengisian baterai, Hyundai Kona mampu menempuh jarak maksimal 415 kilometer pada siklus NEDC (pengujian standar Eropa).

Hyundai Kona ElectricHyundai Kona Electric. (Foto: Tagar/Hyundai)

Masuk ke bagian kabin, Hyundai Kona dilengkapi dengan head unit layar sentuh berukuran 10,25 inci, dan sudah terintegrasi dengan fitur Android Auto dan Apple CarPlay. Head unit ini dapat digunakan untuk navigasi dan juga hiburan.

Tidak hanya itu, Kona juga dibekali dengan fitur keselamatan yang terdiri dari Lane Keeping Assist (LKA), High Beam Assist (pada model yang dilengkapi lampu LED), Forward Collision-Avoidance Assist (FCA), Peringatan Tabrakan Blind-Spot (BCW), dan Peringatan Perhatian Pengemudi (DAW).

Harga Hyundai IONIQ dan Hyundai Kona

Hyundai IONIQ Electric hadir dalam dua varian, yakni Prime dan Signature. Untuk model Prime dibanderol dengan harga Rp 624,8 juta, sedangkan model Signature dipasarkan dengan harga Rp 664,8 juta. IONIQ tersedia dalam empat pilihan warna, yaitu Phantom Black, Polar White, Fiery Red, dan Fluidic Metal.

Sementara untuk Hyundai Kona Electric dibanderol Rp 647,8 juta. Hyundai juga menyediakan garansi 5 tahun atau 75 ribu kilometer untuk kedua mobil listrik ini.[]

Berita terkait
Hyundai dan Gowa Modern Motor Resmikan Hyundai City Store
PT Hyundai Motors Indonesia dan diler rekanannya PT Gowa Modern Motor, meresmikan Hyundai City Store pertama dengan luas 447 meter persegi.
Hyundai Kembangkan Mobil Terbang Untuk Orang dan Barang
Hyundai Kembangkan mobil terbang untuk mengatasi kemacetan yang bisa mengangkut 5-6 orang.
Hyundai Berencana Garap Mobil yang Bisa Berjalan dengan Kaki
Kendaraan UMV Hyundai yang diberi nama Elevate ini dapat dikendarai di jalan raya, memanjat tembok, dan berjalan di segala medan.