Melihat Keindahan Pulau Saipan, Bali-nya Amerika Serikat

Destinasi wisata Pulau Saipan di Kepulauan Mariana, Amerika Serikat (AS) digadang-gadang sebagai Bali Baru bagi turis asal Australia.
Pulau Saipan di Kepulauan Mariana, Amerika Serikat (AS). (Foto: Tagar Istock)

Jakarta - Negara- negara di dunia semakin gencar mempromosikan destinasi wisata yang menyejukkan mata di negeranya. Salah satunya negara Amerika Serikat yang miliki Pulau Saipan di Kepulauan Mariana, Amerika Serikat (AS), yang digadang-gadang sebagai 'Bali Baru' bagi turis asal Australia. Julukan tersebut disematkan lantaran pulau tersebut hanya berjarak sekitar enam jam perjalanan dari Australia.

Berdasarkan informasi yang dihimpun dalam news.com.au, Pulau Saipan merupakan pulau terluas yang terletak di sebelah Utara Kepulauan Mariana di bagian barat Samudera Pasifik. Pulau ini sebelumnya lebih dikenal sebagai lokasi pertempuran pasukan Amerika Serikat melawan Jepang saat Perang Dunia II tahun 1944.

Selain jadi pulau bersejarah, Saipan juga dikenal memiliki pemandangan alam yang indah. Selain itu, pulau ini juga kerap dikunjungi untuk wisata selam dan snorkling. Di sana juga terdapat bar dan restoran yang dipenuhi turis mancanegara.

Bahkan, Saipan kini memposisikan dirinya sebagai 'Bali Baru' bagi turis Australia yang rindu berwisata. Ini dikarenakan, pandemi Covid-19 yang berlangsung nyaris 2 tahun membuat warga Australia kehabisan ide untuk liburan. 

Biasanya, banyak dari mereka yang datang ke Bali untuk menikmati pantai tropis. Namun, karena masih ditutupnya perbatasan hal itu pun tak bisa dilakukan.

Oleh karenanya, turis Australia yang mulai kangen dengan suasana pantai akhirnya mencari alternatif destinasi baru yang lokasinya terjangkau.

Pasalnya, Pulau tersebut juga tengah disiapkan untuk dapat mencapai herd immunity dari Covid-19 dengan melakukan vaksinasi besar-besaran selama beberapa minggu terakhir. Pemerintah setempat menyatakan 80 persen warganya sudah divaksin.

Keseriusan pemerintah setempat untuk segera membuka Pulau Saipan untuk turis Australia dibuktikan dengan pembukaan penerbangan langsung ke pulau tersebut. 

Pulau Saipan juga memiliki cuaca bagus dengan suhu yang hangat sepanjang tahun. Selain itu, ombaknya juga terbilang aman bagi turis yang ingin berenang dan mendayung. []

Berita terkait
Sandiaga Prediksi Akan Ada Lonjakan Wisata Usai PPKM
Memparekraf Sandiaga Uno memprediksi akan ada lonjakan wisata yang luar biasa dari masyarakat pasca PPKM lantaran masyarakat ingin suasana baru.
Sandiaga Optimistis Pariwisata dan Ekonomi Segera Pulih
Menparekraf andiaga Salahuddin Uno optimistis industri pariwisata dan ekonomi kreatif akan segera pulih di tengah pandemi Covid-19 di Indonesia.
Selama Pandemi Covid-19 Pariwisata Yogyakarta Rugi Rp 10 Triliun
Selama enam belas bulan terakhir, sektor pariwisata mati suri. Aneka pembatasan mobilitas menambah berat beban pelaku industri ini
0
Parlemen Eropa Kabulkan Status Kandidat Anggota UE kepada Ukraina
Dalam pemungutan suara Parlemen Eropa memberikan suara yang melimpah untuk mengabulkan status kandidat anggota Uni Eropa kepada Ukraina