Masjid Raya Sumbar Ditutup untuk Salat Idul Fitri

Pelaksanaan salat Idul Fitri 1441 Hijriah di Masjid Raya Sumatera Barat dipastikan tidak ada.
Masjid Raya Sumatera Barat tetap menggelar ibadah salat jumat berjamaah. (Foto: Tagar/Rina Akmal)

Padang - Masjid Raya Sumatera Barat (Sumbar) dipastikan tidak akan dibuka untuk pelaksanaan salat Idul Fitri 1441 Hijriah. Pasalnya, keberadaan masjid tersebut persis di pinggir jalan raya dan bangunannya juga sangat besar.

Kalau daerah itu aman, komunitas masyarakatnya sama, ada kesepakatan masyarakat dengan tokoh masyarakat serta pengurus masjid, maka silahkan.

Hal itu dibenarkan Kepala Biro Bina Mental dan Kesra Pemprov Sumbar, Syaifullah. Menurutnya, masjid raya memang harus ditutup dalam kondisi wabah Covid-19 yang masih terjadi. Sebab, jika dibuka tentu akan mengundang perkumpulan orang, dan jemaah dalam jumlah banyak.

"Masjid raya Sumbar kita tutup karena jemaahnya bukan yang ada di situ saja, tapi banyak juga yang datang dari tempat lain," katanya kepada wartawan, Senin, 17 Mei 2020.

Selain itu, Pemprov Sumbar juga memastikan tidak akan menggelar salat Idul Fitri di halaman depan Kantor Gubernur, atau pun open house seperti tahun-tahun sebelumnya.

“Kita putuskan dan pastikan bahwa Pemprov Sumbar tidak melaksanakan Salat Ied,” kata Wakil Gubernur Sumbar Nasrul Abit.

Menurut Nasrul, Kota Padang saat ini dinilai juga belum aman dari Covid-19. Namun, ada keputusan untuk melakukan local wisdom di daerah-daerah Sumbar dengan catatan daerah itu benar-benar aman dari penyebaran corona.

“Kalau daerah itu aman, komunitas masyarakatnya sama, ada kesepakatan masyarakat dengan tokoh masyarakat serta pengurus masjid, maka silahkan,” katanya.

Meski dilarang, Pemprov Sumbar juga tidak akan memberikan sanksi jika masih ada yang melaksanakan salat Idul Fitri. Jikapun nanti akan diterapkan sanksi, itu bagian dari kepolisian. []


Berita terkait
Ketua KPU Sumbar Polisikan Anggota Satgas Covid-19
Ketua KPU Sumbar Amnasmen melaporkan anggota Satgas Covid-19 Padang karena postingan keributan di cek poin Lubuk Paraku.
Satgas Covid-19 Padang Ribut dengan Ketua KPU Sumbar
Petugas pos Covid-19 Kota Padang terlibat ribut dengan Ketua KPU Sumatera Barat. Videonya pun beredar di media sosial.
Naik Drastis, Positif Covid-19 di Sumbar 371 Orang
Jumlah warga Sumatera Barat terpapar Covid-19 mencapai 371 orang.
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.