Mangapul: Anton dan Rospita Belum Pasti Diusung PDIP

Ketua Bapillu PDIP Sumut mengatakan Anton Saragih dan Rospita Sitorus diundang DPP PDIP, namun belum pasti diusung dalam Pilkada Simalungun.
Rospita Sitorus (kanan), Juliari Batubara dan Anton Saragih ketika di Kantor DPP PDIP di Jakarta. (Foto: Facebook Rospita Sitorus)

Medan - Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapillu) DPD PDIP Sumatera Utara, Mangapul Purba mengatakan meski Anton Saragih dan Rospita Sitorus sudah diundang DPP PDIP, belum pasti diusung dalam Pilkada Kabupaten Simalungun.

"Iya, dengan diundangnya kedua cakada dan wakil cakada Simalungun itu ke Jakarta, belum tentu juga partai akan mengusung keduanya. Namun, PDIP Sumatera Utara masih menunggu keputusan dari DPP partai," katanya lewat sambungan telepon seluler pada Selasa, 21 Juli 2020 kemarin.

Mangapul yang juga anggota Komisi D DPRD Sumut itu menyebut, Anton Saragih dan Rospita Sitorus diundang oleh DPP PDIP untuk membahas pilkada di Simalungun. Di sana mereka, ujar dia, dilakukan wawancara, seleksi, pendalaman visi dan misi serta komitmen kepartaian.

Memang kami prioritaskan kader partai yang akan diusung, namun tidak tertutup juga untuk yang nonkader

"Kalau masuk tentara itu tahapan tes terakhir. Namun, walaupun mereka dipanggil, belum tentu juga itu yang dipilih. Kami tidak bisa memberikan penilaian kepada sosok, kami masih menunggu keputusan dari DPP," tuturnya.

Mangapul PurbaMangapul Purba (kiri) ketua Bapillu DPD PDI Sumatera Utara.(Foto: Dok, Tagar)

Menurut dia, siapapun calon yang akan diusung, harus bisa mendatangkan kemenangan. Sebab, visi misi dari partai yang utama adalah kemenangan diraih sosok yang direkomendasikan.

"Memang kami prioritaskan kader partai yang akan diusung, namun tidak tertutup juga untuk yang nonkader, selama dianggap bisa membawa kemenangan," ungkapnya.

Sebagimana diketahui, Anton adalah adik dari Bupati Simalungun JR Saragih, yang sudah menjabat dua periode sejak 2010 sampai 2020. Rospita Sitorus saat ini anggota DPRD Kabupaten Simalungun.

Pasangan ini kabarnya akan diusung oleh koalisi PDIP yang memiliki 8 kursi dan PAN 2 kursi di DPRD Kabupaten Simalungun. Kedua partai pengusung itu diprediksi sudah cukup sebagai tiket ikut berlaga di kontestasi Pilkada 2020.[]

Berita terkait
Profil Rospita Sitorus, Kandidat Cawabup Simalungun
Banyak yang kaget manakala dia memutuskan untuk mau mendampingi sosok Anton Saragih dalam Pilkada 2020 di Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara.
Radiapo H Sinaga Pulang Kampung Membangun Simalungun
Radiapo Hasiholan Sinaga merupakan figur atau kandidat yang kini masuk dalam bursa Pilkada Kabupaten Simalungun Tahun 2020.
PDIP Sumut Usul Pancasila Pelajaran Wajib di Sekolah
Ketua Fraksi PDIP DPRD Sumut Mangapul Purba menyebut bahwa Pancasila adalah dasar, falsafah dan ideologi bangsa Indonesia.
0
Beli Migor Pakai PeduliLindugi Dinilai Sulitkan Rakyat
Masyarakat kelas menengah ke bawah dan tidak semua masyarakat mempunyai android. Dia juga mempertanyakan, mengapa orang susah dibikin susah.