Liverpool Vs Shrewsbury, Klopp Puji Pemain Muda

Manajer Liverpool Juergen Klopp memberi ucapan selamat kepada pemain muda tim yang menaklukkan Shrewsbury Town 1-0 di replay Piala FA.
Liverpool yang menurunkan pemain berusia belasan tahun sukses menaklukkan Shrewsbury Town 1-0 di replay babak keempat Piala FA di Stadion Anfield, Rabu 5 Februari 2020 dini hari WIB. Sukses itu membuat manajer Juergen Klopp memuji mereka. (Foto: standard.co.uk)

Jakarta - Manajer Liverpool Juergen Klopp memberi dukungan dan ucapan selamat kepada pemain muda tim yang sukses menaklukkan Shrewsbury Town 1-0 di  replay babak keempat Piala FA. Kemenangan di laga yang digelar di Stadion Anfield, Rabu 5 Februari 2020 dini hari WIB mengantarkan Liverpool lolos ke babak kelima untuk menghadapi Chelsea. 

Kemenangan yang membuat pasukan muda Liverpool sangat bangga. Pasalnya, mereka jarang tampil di level senior. Bahkan tiga di antara pemain itu melakukan debut. Tak heran saat mengakhiri pertandingan dengan kemenangan, mereka pun berkeliling lapangan menyambut suporter.  

Di laga itu, Liverpool untuk kali pertama menurunkan tim paling muda dalam sejarah klub saat tampil di ajang Piala FA. Gara-garanya, Klopp menolak menurunkan tim senior yang diistirahatkan karena jeda kompetisi di musim dingin.

Kami juga mendapat pesan dari staf kalau dia (Klopp) merasa senang dengan penampilan tim. Dia sangat terkesan. Kami mengantarkan dia untuk menghadapi Chelsea

Saat pertandingan ulang dilaksanakan, semua pemain Liverpool pergi berlibur di tempat-tempat yang bermandikan cahaya matahari. Hanya pemain veteran James Milner yang berada di bangku penonton karena masih cedera hamstring dan dalam proses pemulihan. 

Kehadiran Milner pun mendongkrak moral pemain yang rata-rata berusia 19 tahun 102 hari. Setidaknya, mereka lebih percaya diri dibandingkan saat menghadapi Aston Villa di Piala Liga. Saat itu, Klopp tak mengirim tim karena berlaga di Piala Dunia Antarklub di Dubai, Qatar.

Di laga melawan Villa, mereka dihajar 5-0 sehingga tersingkir di Piala Liga atau Carabao Cup. Kini situasi berbeda. Pasukan muda The Reds sukses menaklukkan Shrewsbury lewat gol bunuh diri Ro-Shaun Williams. 

Klopp Menolak Menuurnkan Tim Senior

Klopp, setelah laga pertama melawan Shrewsbury berakhir imbang 2-2 dan harus dilakukan replay, menyatakan tidak akan menurunkan tim senior. Pasalnya laga ulang digelar justru saat kompetisi untuk kali pertama memberikan libur musim dingin bagi tim. Dan, semua pemain Liga Premier Inggris memanfaatkan liburan setelah menjalani kompetisi yang padat. 

Meski dikritik karena menolak menurunkan pemain senior, namun Klopp bersikukuh pada keputusannya. Liverpool pun menurunkan tim U-23 di laga tersebut. Namun sesungguhnya yang tampil bukan tim tersebut tetapi lebih muda lagi. 

Meski demikian mereka bisa meloloskan Liverpool untuk menghadapi Chelsea. Klopp pun menyampaikan pujian kepada pemain muda yang dipimpin manajer Neil Critchley itu.

"Pelatih menghubungi kami dengan memberikan nasihat dan dorongan kepada pemain," kata Critchley seperti dikutip Evening Standard

"Kami juga mendapat pesan dari staf kalau dia (Klopp) merasa senang dengan penampilan tim. Dia sangat terkesan. Kami mengantarkan dia untuk menghadapi Chelsea," ujar dia lagi. 

Menurutnya Klopp menyebut bila tim bermain seperti cara Liverpool bermain. Mereka tampil seperti yang dilakukan tim pertama. Ini yang membuat Klopp bangga dengan tim tersebut. 

"Dia meyakini tim bermain sebagaimana Liverpool bermain. Dan itu yang dilakukan tim pertama. Itu yang kami mainkan dan pertahankan," ujarnya. 

Kehadiran Milner di tengah tim juga sangat berarti. Apalagi mantan pemain tim nasional Inggris ini hadir di tengah mereka dan ikut berlatih. 

"Dia (Milner) berlatih bersama kami. Sebelumnya dia menanyakan apakah boleh datang dan bergabung dengan tim. Tentu, tidak ada yang keberatan dia datang," kata Critchley lagi. 

Tak sekadar datang, Milner juga memberi semangat kepada para pemain. "Dia memberi nasihat dan berada di belakang pemain. Dia berteriak keras menyemangati kami. Saya sampai mendengar suara dia," ujarnya. 

Sukses itu menjadikan Liverpool masih bertahan di tiga kompetisi. Peluang meraih treble tetap terbuka. Liverpool hampir dipastikan meraih gelar juara Liga Premier. Mereka juga melaju ke 16 Besar Liga Champions

Manchester United menjadi satu-satunya tim Inggris yang pernah meraih treble. Mereka melakukannya pada tahun 1999. Di final Liga Champions, Man United menang dramatis 2-1 atas Bayern Munich. Gol Man United dicetak di injury time dan salah satunya dihasilkan Ole Gunnar Solskjaer yang kini menjadi manajer The Red Devils. []

Berita terkait
Prediksi Piala FA Liverpool Hadapi Chelsea
Jika Livepool berhasil menyingkirkan Shrewsbury di Piala FA, kemungkinan Liverpool akan hadapi Chelsea di putaran kelima
Shrewsbury vs Liverpool, Rotasi Total Lagi
Liverpool diunggulkan lolos ke babak kelima Piala FA karena menghadapi lawan ringan Shrewsbury Town, Minggu 26 Januari 2020 malam WIB.
Wolves Vs Liverpool, Menunggu The Reds Juara Liga
Liverpool kian dekat meraih gelar juara usai mengalahkan Wolverhampton Wanderers 2-1. Namun kapan mereka meraih titel juara?
0
David Beckham Refleksikan Perjalanannya Jadi Pahlawan untuk Inggris
David Beckham juga punya tips untuk pesepakbola muda, mengajak mereka untuk menikmati momen sebelum berlalu