Liverpool Unjuk Gigi di Liga Champions Tundukkan Rangers 2-0

Dua gol The Reds dicetak oleh Alexander-Arnold di menit ke-7 dan Mohamed Salah di menit ke-53 melalui titik pinalti
Mohamed Salah dan Alexander-Arnold rayakan gol ke gawang Ranger di laga dengan Rangers di Liga Champions pada 4 Oktober 2022, skor akhir 2-0 untuk Liverpool. (Foto: bbc.com/sport/football)

TAGAR.id, Liverpool, Inggris – Klub raksasa Inggris, Liverpool, kembali menunjukkan kelasnya di percaturan sepak bola dunia dengan mengalahkan klub Skotlandia, Rangers, 2-0 di lanjuta laga Grup A Liga Champions pada 4 Oktober 2022 aau 5 Oktober 2022 dini hari WIB.

Dua gol The Reds dicetak oleh Alexander-Arnold di menit ke-7 dan Mohamed Salah di menit ke-53 melalui titik pinalti.

Dengan kemenangan ini Liverpool kokoh di peringkat ke dua dengan 6 poin hasil dari dua kali menang dan sekali kalah. Sedangkan Napoli memimpin grup dengan poin sempurna yaitu 9 hasil dari tiga kali menang.

Liverpool menjamu Rangers dengan kondisi yang terpuruk karena baru saja ditahan imbang Brighton di Liga Primer Inggris pada laga kandang pekan lalu.

Tapi, pelatih The Reds, Jurgen Klopp, lagi-lagi menunjukkan kelasnya sebagai pelatih terbaik di Liga Eropa dengan mengarahkan pemain untuk memetik kemenangan.

Dengan bekal kemenangan ini The Reds akan melangkah dengan percaya diri menghadapi laga-laga berikutnya baik di Liga Primer Inggris maupun di Liga Champions. (dari berbagai sumber). []

Berita terkait
Prediksi Liverpool vs Rangers di Grup A Liga Champions 4 Oktober 2022
Livepool akan menjamu tim Skotlandia, Rangers, di lanjutan Grup A Liga Champions pada, 4 Oktober 2022, malam atau 5 Oktober 2022 dini hari WIB