Lima Sikap PKS DIY soal Pandemi dan Kebangkitan Ekonomi

DPW PKS DIY mengeluarkan lima sikap soal penanganan pagebluk corona dan membangkitkan ekonomi masyarakat. Berikut sikapnya.
DPW PKS saat memberikan keterangan pers saat pelantikan kepengurusan periode 2020 - 2025. (Foto: Istimewa)

Yogyakarta - Presiden PKS Ahmad Syaikhu secara virtual melantik kepengurusan MPW dan DPW PKS Daerah Istimewa Yogyakarta masa bakti 2020 - 2025 dilantik secara virtual, di DPW PKS DIY Jalan Gambiran Kota Yogyakarta, Minggu, 14 Februari 2021. Pelantikan secara virtual ini berbarengan dengan wilayah lain yaitu Jawa Timur dan Jawa Tengah. 

Ketua DPW PKS DIY Agus Mas'udi mengatakan, pelantikan ini akan menguatkan komitmen kerja keras seluruh jajaran pengurus baik dari DPW dan MPW. Apalagi, saat ini kondisi bangsa Indonesia masih dalam ujian pagebluk Covid-19 masih berkepanjangan sehingga dibutuhkan semangat kerja keras, gotong royong dari seluruh elemen bangsa.

Baca Juga:

Menurut dia, masalah sosial dan ekonomi yang timbul dari pandemi Covid-19 ini tentu sangat memberatkan kehidupan rakyat. Hampir semua sektor ekonomi yag berbasis pariwisata di DIY terguncang seperti perdagangan, jasa travel, perhotelan, transportasi, catering atau restoran dan lainna. "Hal ini ditunjukkan dengan data BPS bahwa pertumbuhan ekonomi DIY tahun 2020 minus 2.69 persen. Padahal sektor-sektor tersebut yang telah membuka lapangan kerja paling besar di DIY," katanya. 

Atas kondisir tersebut, PKS DIY memberi perhatian besar untuk ikut sumbang gagasan membangkitkan kembali ekonomi rakyat dalam pandemi corona ini. Setidaknya ada lima sikap, yakni:

1. Pemerintah pusat dan daerah segera mempercepat penanganan Covid-19 dengan 3T secara tuntas. Faktor inilah yang secara langsung akan menggerakan perekonomian. 

2. Pemerintah mestinya memberikan bantuan tunai kepada masyarakat yang terdampak dengan data on going yang terverifikasi agar tetap dapat bertahan menjalankan hidupnya.

Hal ini ditunjukkan dengan data BPS bahwa pertumbuhan ekonomi DIY tahun 2020 minus 2.69 persen.

3. Bagi yang masih memiliki aset yang bisa diproduktifkan pemerintah memberikan stimulasi ekonomi yang diprioritaskan bagi ketahanan pangan keluarga.

4. Bagi UMKM pemerintah diharapkan memberikan perhatian besar karena menjadi penyangga terbesar ekonomi di DIY. Terutama  UMKM yang terkait pariwisata seperti jasa perdagangan, perhotelan, transportasi, makanan/oleh-oleh, kerajinan dan lain-lain. Di samping relaksasi pinjaman juga kebijakan-kebijakan penanganan corona yang sekaligus memberi ruang gerak bagi ekonomi UMKM.

Mereka pasti bergerak untuk fight tergantung bagaimana pemerintah membuat policy dan anggaran yang akan menumbuhkan UMKM ini. Semisal mengarahkan UMKM berbasis digital untuk bisa survive. Penguatan teknologi dan pasar online, pembiayaan murah dan mudah diakses, pelatihan dan pembentukan jaringan bisnis, serta dukungan fasilitas yg memadai seperti ketersediaan sinyal sampai ke pelosok daerah.

Baca Juga:

5. Bagi usaha menengah yang terdampak, PKS berharap paket kebijakan PEN mensinergikan sektor-sektor bisnis terdampak krisis pandemi diberikan paket recovery ekonomi yang memungkin mereka kembali tumbuh.

Sementara itu, kepengurusan MPW terdiri dari Ketua dan Sekretaris MPW beserta anggota-anggota dari empat komisi, sedangkan kepengurusan DPW terdiri dari ketua, sekretaris dan bendahara serta Ketua-Ketua Bidang dan Deputi. Sebelumnya dalam Muswil PKS DIY 27 Desember 2020 baru dilantik delapan orang anggota DPTW yaitu Ketua dan Sekretaris MPW, Ketua, Sekretaris, Bendahara, Kabid Kaderisasi DPW, Ketua dan Sekretaris DSW. []

Berita terkait
PKS Minta Tak Ada Motif Terselubung Dibalik Vaksinasi Mandiri
Wakil Ketua FPKS DPR Netty Prasetiyani Aher mempertanyakan motif pemerintah dalam mempersiapkan vaksinasi mandiri, serta usulan pelibatan swasta
Soal Pelaporan Din Syamsuddin, PKS: Cerminkan Bobroknya Moral
PKS menanggapi pelaporan yang dilakukan sejumlah pihak terhadap mantan Ketua PP Muhammadiyah Din Syamsuddin ke KASN.
Pernyataan Sikap PKS Soal Kudeta di Myanmar
Ketua DPP PKS Bidang Pembinaan dan Pengembangan Luar Negeri Sukamta mengaku prihatin atas kudeta militer Myanmar.
0
Surya Paloh Sebut Nasdem Tidak Membajak Ganjar Pranowo
Bagi Nasdem, calon pemimpin tak harus dari internal partai. Ganjar Pranowo kader PDIP itu baik, harus didukung. Tidak ada membajak. Surya Paloh.