Krisdayanti Apresiasi Generasi Muda Tetap Berkarya Saat C-19

Krisdayanti mengapresiasi generasi muda yang tetap berkarya di tengah keterbatasan imbas Covid-19 yang merupakan bukti semangat nasionalisme.
Krisdayanti. (Foto: Tagar/Dok DPR)

Jakarta - Penyanyi Krisdayanti yang kini duduk sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) dari Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) mengapresiasi generasi muda yang tetap berkarya di tengah keterbatasan imbas pandemi Covid-19.

Menurut Krisdayanti, ketangguhan generasi muda untuk tetap berkarya merupakan bukti dan wujud semangat nasionalisme untuk bangsa ini.

"Saya menyampaikan apresiasi atas karya anak bangsa yang sangat kreatif meskipun dalam keterbatasan situasi pandemi ini memacu kekuatan dan spirit nasionalisme. Kita harus dukung prestasi anak muda Indonesia," kata Krisdayanti dalam jumpa pers daring, Senin, 16 Agustus 2021.


Kita semuanya harus tahu dan paham kalau setengah dari populasi Indonesia diisi anak muda dengan usia produktif salurkan semangat kemerdekaan melalui karya, representasi Indonesia yang sebenarnya.


Dalam kesempatan itu, ia menyampaikan harapanya untuk generasi muda dapat memanfaatkan teknologi untuk berkarya secara optimal sehingga ke depannya bisa mendorong Indonesia untuk bangkit dari pandemi.

"Dan ini juga memadukan teknologi yang dipersatukan untuk berkomunikasi dan berkarya di masa pandemi," ucapnya.

"Diharapkan ini bisa menjadi sebuah energi karya anak bangsa, bisa menjadi semangat generasi muda yang nantinya bisa estafet motivasinya dari sebuah karya, menjadi satu episentrum anak muda untuk bisa bangkit dan bangga akan Indonesia," ujarnya. 

Ia juga mengatakan bahwa makna kemerdekaan baginya adalah tetap merdeka untuk berkarya, terutama bagi para musisi serta anak muda di bidang lainnya.

"Kita semuanya harus tahu dan paham kalau setengah dari populasi Indonesia diisi anak muda dengan usia produktif. Salurkan semangat kemerdekaan melalui karya, representasi Indonesia yang sebenarnya," kata Krisdayanti.

"Saya sendiri tidak pernah jauh dari musik. Musik bagi saya adalah booster dalam semangat hidup selain berolahraga. Saya berkolaborasi, menunjukkan keterlibatan saya bukan hanya sebagai profesional dan ibu, tapi juga keterlibatan di industri musik dan seni. Saya InshaAllah akan terus bernyanyi dan berada di industri," ujarnya. []

Berita terkait
Krisdayanti Kini Mulai Dekat dengan Aurel Hermansyah
Krisdayanti mulai mendekatkan diri dengan anaknya Aurel Hermansyah yang saat ini dikabarkan sedangkan hamil hal ini menuai pujian dari warganet.
BCL dan Krisdayanti Lebaran Virtual dengan Keluarga Jauh
Bunga Citra Lestari atau BCL merayakan Lebaran dengan keluarga suami secara virtual, Krisdayanti juga sama, Lebaran virtual dengan Raul Lemos.
Ashanty Minta Aurel Pilih Dia atau Krisdayanti
Ashanty merasa lucu kalau ia harus berdampingan dengan Krisdayanti di pelaminan Aurel dan Atta. Karena itu ia minta Aurel pilih dia atau KD.
0
Bestie, Cek Nih Cara Ganti Background Video Call WhatsApp
Baru-bari ini platform WhatsApp mengeluarkan fitur terbarunya. Kini Background video call WhatsApp bisa dilakukan dengan mudah.