KPU Sumbar Gelar Simulasi Pelaksanaan Pilkada Saat Pandemi

KPU Sumatera Barat menggelar simulasi pemilihan di tengah pandemi Covid-19.
KPU Sumatera Barat menggelar simulasi pemilihan di tengah pandemi Covid-19. (Foto: Tagar/Istimewa)

Padang - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sumatera Barat menggelar simulasi pelaksanaan Pilkada di tengah pandemi Covid-19, Sabtu, 21 November 2020.

Pelaksanaannya di masa pandemi, maka harus mengikuti standardisasi kesehatan dunia agar tidak membuat klaster penyebaran baru.

Simulasi ini untuk memberikan edukasi kepada pemilih agar tidak melanggar protokol kesehatan saat hari pencoblosan di 9 Desember 2020.

Anggota KPU Sumbar, Yanuk Sri Mulyani mengatakan, pelaksanaan simulasi ini secara serentak digelar untuk memberikan edukasi kepada masyarakat menyalurkan hak pilih di tempat pemungutan suara (TPS).

"Pilkada saat ini berbeda dengan pilkada sebelumnya. Pelaksanaannya di masa pandemi, maka harus mengikuti standardisasi kesehatan dunia agar tidak membuat klaster penyebaran baru," katanya.

Simulasi diberikan kepada mereka yang akan bertugas di TPS. Hal ini untuk menghindari terjadinya kesalahan saat hari pencoblosan. Dia juga berharap, calon pemilih tidak perlu khawatir untuk datang ke TPS.

"Pemilih harus menjaga dan taat pada protokol kesehatan, mulai memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan atau memakai sarung tangan," katanya. []



Berita terkait
Yanuk Sri Mulyani Resmi Jabat Ketua KPU Sumbar
Yanuk Sri Mulyani resmi menjabat Ketua Komisi Pemilihan Umum Sumatera Barat menggantikan Amnasmen yang diberhentikan DKPP.
Komentar Amnasmen, Ketua KPU Sumbar yang Diberhentikan DKPP
Amnasmen memastikan belum akan mengambil langkah hukum terkait pencopotannya dari jabatan Ketua KPU Sumbar oleh DKPP.
Komentar Fakhrizal Soal Sanksi DKPP untuk Anggota KPU Sumbar
Calon gubernur Sumatera Barat Fahkrizal enggan berkomentar soal DPKK memberikan sanksi kepada komisioner KPU Sumbar.
0
Bestie, Cek Nih Cara Ganti Background Video Call WhatsApp
Baru-bari ini platform WhatsApp mengeluarkan fitur terbarunya. Kini Background video call WhatsApp bisa dilakukan dengan mudah.