KPK Lakukan Pengembangan Kasus E-KTP Lewat Isteri Setya Novanto

KPK lakukan pengembangan kasus E-KTP lewat isteri Setya Novanto. Ini bukan kali perdana, lembaga antirasuah ini melakukan pemeriksaan terhadap isteri Setya Novanto.
Istri dari Setya Novanto, Deisti Astriani Tagor. (Foto: Ant/ Reno Esnir)

Jakarta, (Tagar 31/5/2018) - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memeriksa isteri dari terpidana Setya Novanto, Deisti Astriani Tagor guna melakukan pengembangan kasus korupsi pengadaan KTP Elektronik (E-KTP).

“Dibutuhkan keterangan (Deisti) untuk pengembangan perkara E-KTP),” ungkap Juru Bicara KPK Febri Diansyah saat dikonfirmasi melalui pesan singkat, Kamis (31/5).

Menanggapi pemanggilan penyidik KPK, Deisti pun menyambangi gedung lembaga antirasuah.

Dari pantauan di lapangan, Deisti tiba sekitar pukul 10.00 WIB. Dia mengenakan kardigan bunga-bunga oranye, warnanya senada dengan kerudung yang ia pakai.

Kedatangan Deisti dengan didampingi tiba perempuan dan seorang laki-laki berkemeja batik. Tak lama, Deisti pun naik ke ruang pemeriksaan di lantai dua.

Ini bukan kali perdana, lembaga antirasuah ini melakukan pemeriksaan terhadap isteri Setya Novanto.

Deisti juga pernah diperiksa untuk perkara suaminya, Andi Agustinus, Irvanto dan juga Made Oka. Dia kerap diperiksa terkait dalam korupsi yang merugikan keuangan negara hingga Rp 2,3 miliar tersebut.

Hingga saat ini KPK tengah menangani kasus E-KTP di tingkat penyidikan, ada tiga tersangka, yakni keponakan Setya Novanto, Irvanto Hendra Pambudi Cahyo; pengusaha Made Oka Masagung; serta anggota Komisi II DPR Markus Nari.

Selain itu, pengusaha Andi Narogong telah divonis oleh majelis hakim. Sementara terhadap dua pejabat Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Irman dan Sugiharto, serta mantan Ketua DPR Setya Novanto tengah menjalani masa tahanannya di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Suka Miskin, Bandung, Jawa Barat. (sas)

Berita terkait
0
Rafael Nadal Lanjut ke Perempat Final Wimbledon 2022
Rafael Nadal menjadi pemain tunggal putra ketujuh berumur di atas 36 tahun yang lolos ke perempat final grand slam tenis Wimbledon