Kota Bekasi Gelar Vaksinasi Pelajar Mulai 4 Agustus 2021

Wali Kota Bekasi, Rachmat Effendy, mengatakan bahwa para penerima vaksinasi dengan status pelajar itu akan mendapatkan vaksin Sinovac.
Ilustrasi vaksinasi. (Foto: Tagar/Pixabay)

Jakarta - Pemerintah Kota Bekasi akan menggelar vaksinasi massal khusus untuk para pelajar Sekolah Menengah Pertama (SMP) pada Rabu, 4 Agustus 2021.

Wali Kota Bekasi, Rachmat Effendy, mengatakan bahwa para penerima vaksinasi dengan status pelajar itu akan mendapatkan vaksin Sinovac.

”Kita jadwalkan mulai besok, Rabu, vaksin untuk pelajar SMP, mereka akan di vaksin menggunakan Sinovac,” ujar Wali Kota Bekasi, Rahmat Effendi di RSD Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Selasa, 3 Agustus 2021.

Dia menjelaskan, vaksinasi massal untuk usia remaja ini untuk menekan angka anak yang terpapar Covid-19 di wilayahnya sangat tinggi. Untuk itu, diperlukan percepatan vaksinasi untuk menekan angka penyebaran wabah ini di Kota Bekasi.


Kita jadwalkan mulai besok, Rabu, vaksin untuk pelajar SMP, mereka akan di vaksin menggunakan Sinovac.


Vaksin itu, kata Pepen, sapaan karibnya, ini khusus untuk anak yang berusia 12 hingga 15 tahun dengan targetan menyasar mencapai 108 ribu siswa. Sedangkan untuk proses pelaksanaan vaksinasi, pelaksanaan itu akan dibagi menjadi 2 rayon, dengan setiap rayon terdiri dari 6 kecamatan yang ada.

”Dirayonisasi, dikumpulkan dalam misal 1.000, 2.000, 3.000 lah dirayonisasi nanti dipilih SMP mana yang tempatnya representatif agak luas juga rata-rata kalau di sekolah kan luas, jadi menghindari adanya kerumunan," ujarnya. []

Baca Juga: Kota Bekasi Gelar Vaksinasi Massa 1 Juli, Ini Syaratnya

Berita terkait
Polda Metro 9 Anggota Geng Motor Tawuran di Bekasi
Atas aksi tawuran yang menyebabkan korban meninggal dunia, para pelaku dijerat dengan Pasal 170 ayat 2 dan Pasal 338 KUHP =
Polres Metro Bekasi Salurkan 1,3 Ton Beras Door To Door
Alfian Nurrizal mengatakan penyaluran bantuan tersebut menyasar warga di 10 wilayah. Pembagian door to door ini untuk mencegah kerumunan.
Vaksinasi Massal di Kota Bekasi Dihadiri 50 Ribu Orang
Pemerintah Kota Bekasi, Jawa Barat kembali menggelar vaksinasi massal pada Kamis, 8 Juli 2021 dan dihadiri 50 ribu orang.