Kontra PSM Makassar, Persebaya Antisipasi Empat Pemain Juku Eja

Diutarakan Pelatih Persebaya Surabaya, Djajang Nurjaman, jelang laga timnya menjamu pemimpin klasemen LIga 1.
Jumpa pers skuad Persebaya jelang kontra PSM Makassar. (Foto: Tagar/Rio Anthony)

Surabaya, (Tagar 10/11/2018) - Persebaya Surabaya kedatangan pemimpin klasemen PSM Makassar. Keduanya bentrok dalam lanjutan Go-jek Liga 1 pekan ke-30, di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Sabtu (10/11/2018)

Pelatih Persebaya Surabaya, Djajang Nurjaman, mengantisipasi sepak terjang empat pemain Juku Eja. Wiljan Plium, Rahmat, Ferdinand Sinaga dan Guy Junior akan menjadi perhatian anak buahnya di lapangan.

"Keempat pemain tersebut harus diberi perhatian khusus. Jadi kami harus kerja keras, seperti pertandingan yang ditunjukkan melawan Persija kemarin," kata Djajang dalam jumpa pers di Surabaya, Jumat (9/11).

Djajang menambahkan, tim asuhannya sudah siap baik secara fisik, mental, pemahaman taktik, khususnya untuk menghadapi PSM Makassar.

"Tidak ada akumulasi kartu kuning ataupun cedera. Artinya, kalau saya mau menurunkan 'the dream team' akan memungkinkan. Karena pemain dalam kondisi siap semua," tambahnya.

Meski David Da Silva baru saja pulih dari cedera, Djajang telah menyiapkan bomber itu untuk berjibaku lawan Persebaya. Namun, ia tetap memantau sejauh mana top skor sementara Liga 1 itu pulih.

"David da Silva sudah bisa ikut latihan. Akan tetapi saya masih pantau sampai besok, siapa tahu belum bisa dimainkan," pungkasnya.

Sementara itu, untuk meredam permainan Persebaya, PSM Makassar memboyong 19 pemain ke stadion GBT. Terlepas dari lima pemain utama PSM yang terakumulasi kartu kuning.

Mereka adalah Asnawi Mangkualam, Reva Adi Utama, Marc Klok, Rizki Pellu (sanksi akumulasi kartu), dan Alessandro 'Sandro' Ferreira Leonardo (gabung ke Timnas Hong Kong).

"Saya harus fokus ke pemain yang siap. Tanpa mereka memang sedikit mempengaruhi kekuatan tim. Tapi, tanpa mereka kami harus siap untuk mendapat tiga poin di Surabaya," ujar pelatih PSM, Robert Albert.

Berikut 19 pemain PSM Makassar yang diboyong ke Surabaya:

1. Rivky Mokodompit

2. Syaiful

3. Wasyiat Hasbullah

4. Fauzan Jamal

5. Abdulrahman

6. Steven Paulle

7. Hendra Wijaya

8. Ardan Aras

9. Wiljan Pluim

10. Rasyid Bakri

11. Saldy

12. Agi Pratama

13. M Rahmat

14. Herry Susanto

15. Ferdinand Sinaga

16. Guy Junior

17. M Arfan

18. Zulkifli Syukur

19. Hasim Kipuw. []

Berita terkait
0
Cara Minum Teh Agar Terhindar dari Penyakit Kanker
Cara minum teh bisa berujung masalah serius yaitu terkena penyakit kanker kerongkongan. Berikut cara minum teh yang aman.