Komedian Rudy Djamil, Fakta Sebelum Tutup Usia

Komedian senior, Rudy Djamil tutup usia. Perjuangannya melawan penyakit paru-paru berakhir.
Rudy Sobrun Djamil (Foto:Facebook/Rudy Djamil)

Jakarta - Komedian senior, Rudy Djamil tutup usia. Perjuangannya melawan penyakit paru-paru berakhir.

Jurnalis senior, Adib Hidayat menyebarkan kabar duka itu melalui akun Twitter pribadinya. Ia mengunggah potret album Bimbo, kala itu Rudy menjadi bintang tamu dalam album tersebut.

"Selamat jalan Kang Rudy Djamil, komedian, penyiar radio, MC, dan aktor tutup usia hari ini. Beliau pernah ikut jadi bintang tamu di album Bimbo," cuit Adib Hidayat, Minggu 12 Mei 2019.

Diketahui, pria usia 72 tahun itu sejak April 2018 sempat dirawat dan didiagnosa dokter mengidap penyakit paru-paru.

Setelah itu, pada Januari 2019 dikabarkan masuk rumah sakit akibat mengalami sakit di bagian pinggang, karena terjatuh. Komedian yang merupakan sahabat Iwan Fals itu, kemudian menjalani perawatan secara intensif sebelum menghembuskan nafas terakhir.

"Sempet masuk rumah sakit karena waktu itu kepleset terus jatuh. Akhirnya pinggangnya kena dan harus dirawat. Ketika Januari itu karena itu, terus bisa pulang ke rumah lagi bisa dirawat di rumah. Terus sekitar 28 April kemarin, beliau merasa sesak akhirnya nafasnya mulai nggak enak terus masuk lagi ke rumah sakit," ujar Randhika Djamil sang putra.

 Baca juga: Rudy Djamil, Perjalanan Hidup Komedian Indonesia

Dia menambahkan jika sang ayah meninggal Minggu 12 Mei 2019 sekitar pukul 15:00 WIB di rumah sakit Al-Islam.

Rudy Djamil dimakamkan di TPU Rancacili, Senin 13 Mei 2019 sekitar pukul 09:00 WIB, setelah kedatangan kakak tertuanya yang tinggal di Yogyakarta.

"Rencananya nunggu kakak saya anak yang paling besar. Dia kan tinggalnya di Jogja, tapi rencananya Insya Allah besok akan kita semayamkan," kata Randhika saat on air di PRFM, Minggu 12 Mei 2019 lalu.

Kabar duka itu meninggalkan kesan bagi anak-anaknya, khususnya komedian, Randhika mengaku jika sang ayah kerap mengajak naik panggung sebagai MC.

"Semasa hidupnya ayah suka mengajak anak-anaknya ikut sama kerjaannya. Misalnya kakak pertama termasuk saya sejak zaman dulu suka diajak shooting hingga jadi MC," kenangnya. []

Berita terkait
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.