Koeman: Saya Tidak Akan Membicarakan Masa Depan Saya Lagi

Selain itu, Ronald Koeman juga menegaskan bahwa ia telah melakukan segalanya untuk memenangkan pertandingan menghadapi Granada.
Ronald Koeman melihat anak asuhnya bermain (Foto: Tagar/Twitter @RonaldKoeman)

Jakarta - seusai laga menghadapi Granada, pelatih Barcelona Ronald Koeman mengatakan bahwa ia tidak akan membicarakan masa depannya lagi dengan klub Barcelona.

“Apakah posisi saya dalam bahaya? Saya tidak akan membicarakan masa depan saya lagi,” kata Koeman.

Pernyataan ini muncul disebabkan karena hasil yang kurang baik dari tim Barcelona yang gagal meraih kemenangan dalam dua pertandingan terakhir. Kalah menghadapi Bayern di Champions League dan seri menghadapi Granada di La Liga yang diselenggarakan di Camp Nou, stadium Barcelona.

Koeman juga menegaskan bahwa Barcelona yang sekarang bukanlah Barcelona yang dulu dimana dapat bermain sangat atraktif sesuai dengan filosofi klub Catalan tersebut.

“Lihat para pemain dan skuad yang kami miliki, apakah kami mempunyai pemain untuk dapat memainkan Tiki-Taka? Barca yang sekarang tidak sama dengan Barca delapan tahun lalu,” ujarnya.

“Kami harus bermain dengan gaya kami sendiri, tetapi jika keadaan menuntut kami untuk melakukan perubahan, kami harus melakukannya. Saya pikir kami telah menjalankannya dengan baik,” kata pelatih asal Belanda itu.


Apakah posisi saya dalam bahaya? Saya tidak akan membicarakan masa depan saya lagi.


Selain itu, Ronald Koeman juga menegaskan bahwa ia telah melakukan segalanya untuk memenangkan pertandingan menghadapi Granada.

“Sistem dasarnya adalah 4-3-3 dan kami menjalankannya di babak pertama. Kemudian, kami berganti dengan Luuk De Jong, mencari cara lain untuk mencetak gol. Kami melakukan segalanya untuk mencoba memenangkan pertandingan,” tuturnya.

“Formasi 4-3-3 tidak berjalan karena kami tidak memiliki kecepatan di posisi sayap, kehadiran Dembele dan Ansu akan sangat membantu,” lanjutnya.[][

(Bariq Yonanda)

Baca Juga:

Berita terkait
Barcelona Ditahan Imbang Oleh Granada dengan Skor 1-1
Barcelona kehilangan poin pertama mereka di kandang setelah hanya bermain imbang menghadapi Granada dengan skor 1-1.
Liga Europa, Manchester United Tekuk Granada 2-0
Manchester United sukses menekuk Granada dengan skor akhir 2-0 dalam pertandingan leg pertama laga perempat final Liga Europa.
Kalahkan Granada, Madrid Butuh 2 Poin untuk Juara
Real Madrid mengalahkan tuan rumah Granada di La Liga Spanyol. Kemenangan ini jadikan Madrid tinggalkan Barcelona dan selangkah lagi juara La Liga.
0
Tinjau Lapak Hewan Kurban, Pj Gubernur Banten: Hewan Kurban yang Dijual Dipastikan Sehat
Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al Muktabar meninjau secara langsung lapak penjualan hewan kurban milik warga di Kawasan Puspiptek.