Keuntungan Memiliki Asuransi Kesehatan Cashless

Asuransi kesehatan cashless merupakan produk asuransi dengan metode klaim tanpa perlu uang tunai di muka.
Ilustrasi asuransi kesehatan cashless (Foto:Tagar/Pexels)

Jakarta - Asuransi kesehatan cashless merupakan produk asuransi dengan metode klaim tanpa perlu uang tunai di muka. Dimana nasabah hanya perlu menunjukkan/menggesek kartu asuransi kesehatan. Bahkan di beberapa asuransi sudah memiliki aplikasi mobile untuk klaim.

Asuransi kesehatan dengan fitur cashless juga memudahkan nasabah untuk mendapatkan layanan kesehatan yang cepat, serta mengurangi lamanya proses pendaftaran, dan pembayaran administrasi di rumah sakit.

Asuransi kesehatan cashless memiliki 3 kategori, yakni: asuransi kesehatan cashless keluarga, asuransi kesehatan cashless perorangan, asuransi kesehatan cashless murni.

Memang antara asuransi cashless dan reimburse, masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangan. Akan tetapi, layanan klaim cashless atau non-tunai layak dipertimbangkan ketika memilih asuransi kesehatan. Berikut alasannya.


1. Tidak Perlu Menyiapkan Dana untuk Biaya Perawatan

Dengan jenis polis ini, nasabah tidak perlu menyiapkan dana awal untuk biaya perawatan. Cukup membawa kartu peserta asuransi dan tanda pengenal (KTP). Kemudian, kartu peserta asuransi akan digesek oleh pihak rumah sakit, dan transaksi pembayaran pun selesai.


2. Solusi Praktis Khususnya dalam Kondisi Darurat

Ketika mengalami kondisi darurat, tentu nasabah membutuhkan penanganan kesehatan secepatnya. Di sinilah pentingnya peran klaim non-tunai (cashless) memberikan kemudahan dalam proses administrasi rumah sakit. Sebab, nasabah hanya perlu menunjukkan atau menggesek kartu asuransi kesehatan.


3. Proses Klaim Mudah dan Kilat

Berbeda dengan sistem reimburse yang mengharuskan nasabah terlebih dahulu membayarkan biaya perawatan rumah sakit, mengajukan klaim, dan barulah 14 hari kerja klaim akan cair. Sementara asuransi cashless, tidak ada proses klaim seperti itu.

Nah, itu dia 3 keuntungan asuransi cashless. Sebagai tambahan, apabila tagihan rumah sakit melebihi plafon/limit pertanggungan yang tertera pada polis, maka tertanggung harus membayar selisih tagihan secara tunai ke rumah sakit.[]


(Fiona Renatami)


Baca Juga:

Berita terkait
Simak, Cara dan Alasan Klaim Asuransi Gigi Ditolak
Saat melakukan klaim asuransi gigi dibedakan menjadi dua jenis, yaitu cashless (non tunai) dan reimbursement (tunai).
Pentingnya Asuransi Kesehatan untuk Generasi Muda
Jadi, untuk Anda generasi muda yang baru pertama kali mendapatkan penghasilan, gunakan saja untuk asuransi kesehatan.
Bingung Ingin Pilih Mana? Inilah Ragam Asuransi Kesehatan
Asuransi kesehatan merupakan sebuah produk finansial berbentuk perlindungan atau proteksi kesehatan, bagi pemegang polis atau peserta asuransi.
0
Surya Paloh Sebut Nasdem Tidak Membajak Ganjar Pranowo
Bagi Nasdem, calon pemimpin tak harus dari internal partai. Ganjar Pranowo kader PDIP itu baik, harus didukung. Tidak ada membajak. Surya Paloh.