Ketika Warga yang Diisolasi Akan Melahirkan

Penina yang mengantar ibu hamil tersebut sebelum menuju Tembagapura sudah ijin kepada kepala suku Kimbeli, Kamaniel Waker dan kelompok KKB di kampung tersebut.
Alina Kogoya warga Kampung Kimbeli yang berada dalam penguasaan kelompok kriminal bersenjata (KKB) yang dalam kondisi hamil sembilan bulan terpaksa harus berjalan kaki menuju kantor Polisi Tembagapura untuk melahirkan di RS SOS Tembagapura. (Foto: Tri)

Jayapura, (Tagar 12/11/2017) – Alina Kogoya warga Kampung Kimbeli ditemani oleh saudaranya Penina Pobogau datang ke Polsek Tembagapura dalam kondisi hamil 9 bulan dan akan melahirkan, Minggu (12/11) pukul 15.30 WIT.

Diceritakan Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol AM Kamal kepada Tagar, kedua masyarakat tersebut tiba di Polsek Tembagapura dengan berjalan kaki dari kampung Kimbeli sejak pukul 13.00 Wit hingga tiba di Polsek Tembagapura pada pukul 15.30 wit.

"Kedua tersebut untuk persalinan di RS SOS Tembagapura, dimana salah satu warga atas nama Alina Kogoya hamil 9 bulan yg di antar oleh saudaranya atas nama Penina Pobogau dengan menggendong anak perempuan yang masih berusia satu tahun," jelasnya.

Sebelumnya, diceritakan Kamal, menurut Penina yang mengantar ibu hamil tersebut sebelum menuju Tembagapura sudah meminta ijin terlebih dahulu kepada kepala suku Kimbeli, Kamaniel Waker dan kelompok KKB yang berada di kampung tersebut.

"Pengakuan dari saudari Penina Pobogau sebalum menuju Tembagapura yang bersangkutan diantar suami dan keluarganya dan sebelumnya meminta ijin kepada Saudara Kamaniel Waker Kapala suku Kimbeli dan minta Ijin kepada KKB yang berada dikampung tersebut, setelah mendapat ijin maka kedua warga melanjutkan perjalanan meskipun tanpa pendamping sang suami hingga tiba di Tembagapura dan hingga kini kedua warga telah tiba di RS SOS Tembagapura untunk mendapat perawatan medis," tuturnya.

Terakhir disampaikan Kamal pihak Polsek Tembagapura sudah menerima laporan dan mengantar kedua warga tersebut ke RS SOS Tembagapura.

"Langkah- langkah Kepolisian yang dilakukan menerima laporan, mengantar kedua warga ke RS SOS Tembagapura guna mendapat perawatan medis lebih lanjut," tandasnya (tri)

Berita terkait
0
Melihat Epiknya Momen Malam HUT DKI Jakarta Lewat Lensa Galaxy S22 Series 5G
Selain hadir ke kegiatan-kegiatan yang termasuk ke dalam agenda perayaan HUT DKI Jakarta, kamu juga bisa merayakannya dengan jalan-jalan.