Kantor LBH Medan Dilempar Bom Molotov

LBH Medan yang beralamat di Jalan Hindu, Kota Medan, Sumatera Utara, dilempar bom molotov.
Kantor LBH Medan yang di Molotov oleh orang tak dikenal (Foto: Tagar/Reza Pahlevi)

Medan - Kantor Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Medan yang beralamat di Jalan Hindu, Kecamatan Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara, dilempar bom molotov, Sabtu 19 Oktober 2019 pukul 02.00 WIB.

Bom molotov diduga segaja dilemparkan oleh orang tak dikenal untuk menimbulkan ketakutan terhadap aktivis hukum di Kota Medan. 

Terduga pelaku melempar beberapa unit bom molotov ke bagian atas atau atap kantor LBH Medan. Dua titik sumber api menyala di atas genteng kantor LBH Medan, akibat dari bom molotov tersebut.

Jadi kasus ini masih dalam penyelidikan, mohon doanya semoga cepat terungkap

Sejumlah warga sekitar yang mengetahui adanya kejadian itu langsung mendatangi lokasi. Mereka membawa air dan menyirami dua titik api. Sejumlan warga lainnya ada yang berteriak kebakaran.

Bom MolotovBom molotov yang diamankan petugas kepolisian di lokasi. (Foto: Tagar/Reza Pahlevi)

Petugas cleaning service yang berjaga di kantor LBH Medan mendengar ada teriakan kebakaran langsung ke luar dan ikut memadamkan api yang sempat menyala.

Terpisah, Pjs Kasat Reskrim Polrestabes Medan, Kompol Eko Hartanto membenarkan adanya pelemparan bom molotov di kantor LBH Medan.

"Kita dari Satrekrim Polrestabes Medan sudah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP), sejumlah saksi dan barang bukti sudah kita amankan. Selain itu, rekaman CCTV yang ada di seputaran lokasi juga telah kita amankan. Jadi kasus ini masih dalam penyelidikan, mohon doanya semoga cepat terungkap," kata Kompol Eko Hartanto.[]

Berita terkait
KPK Geledah Ruangan Wali Kota Medan Hingga Sore
Hingga sore petugas KPK masih tampak memeriksa ruangan Wali Kota Medan Dzulmi Eldin, Jumat 18 Oktober 2019.
Pasca OTT, KPK Kembali Periksa Kantor Wali Kota Medan
KPK kembali mendatangi kantor Pemerintahan Kota Medan, dan melakukan pemeriksaan, Jumat 18 Oktober 2019.
Kuli Bangunan di Siantar Temukan Bongkahan Mirip Granat
Kehebohan itu terjadinya karena adanya penemuan satu bongkahan mirip granat, Sabtu 19 Oktober 2019.
0
Ini Dia 10 Parpol Pendatang Baru yang Terdaftar di Sipol KPU
Sebanyak 22 partai politik (parpol) telah mengajukan permohonan pembukaan akun atau akses Sistem Informasi Partai Politik (Sipol).