Jubir: Prabowo Diserang Isu Miring Lawan Mafia Alutsista

Juru Bicara Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak, mengatakan Prabowo sedang diterpa isu miring saat lawan mafia alutsista.
Juru Bicara Menteri Pertahanan Dahnil Anzar Simanjuntak. (Foto: Tagar/Bratanews)

Jakarta - Juru Bicara Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak, mengatakan Prabowo diserang isu miring saat melawan mafia alat utama sistem senjata atau yang dikenal dengan alutsista.

Menurut Dahnil ada oknum yang membocorkan rancangan peraturan presiden terkait pembelian alutsista senilai US$ 124,995 miliar atau setara Rp 1,7 kuadriliun. Prabowo juga dituduh menunjuk langsung PT Teknologi Militer Indonesia (TMI) sebagai pihak yang menangani proyek itu.

"Nah, ini mafia alutsista dipotong Pak Prabowo, makanya kemudian sepertinya banyak yang gerah, banyak yang kelabakan dengan upaya Pak Prabowo melawan mafia alutsista ini sehingga muncul isu-isu, rumor, gosip yang macam-macam," kata Dahnil, Senin, 31 Mei 2021.

Mantan Ketua Umum Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah itu mengatakan Kemenhan tidak memiliki kaitan dengan PT TMI. Sebab, kata Dahnil perusahaan itu dibentuk oleh Yayasan Pengembangan Potensi Pertahanan.


Banyak yang kelabakan dengan upaya Pak Prabowo melawan mafia alutsista ini sehingga muncul isu-isu, rumor, gosip yang macam-macam.


Ia menyampaikan PT TMI adalah perusahaan yang didirikan oleh sebuah yayasan. Menurutnya, perusahaan itu tak ada kaitannya dengan Kemenhan dan Prabowo. Ia juga memastikan PT TMI tidak bergerak di bidang jual beli alutsista.

Dalam kesempatan yang sama, Dahnil membantah keterkaitan Prabowo dengan perusahaan itu. Prabowo tidak campur tangan meski PT TMI dipimpin oleh kawan lamanya, Mayor Jenderal Purnawirawan Glenny Kairupan.

"Tidak. Beliau, mereka-mereka memang berada di perusahaan tersebut. Kemudian, yayasan yang menunjuk mereka mengurusi perusahaan tersebut. Yang harus dipahami adalah TMI itu tidak terlibat dalam proses-proses kontrak di Kementerian Pertahanan," ucapnya.

Saat ini, lanjut Dahnil, Prabowo fokus membenahi alutsista, Prabowo juga sedang disibukkan dengan membenahi bisnis alutsista yang dipenuhi broker dan mafia.

"Pak Prabowo berkomitmen ingin melakukan perbaikan yang sangat radikal, maksud saya sangat mendasar. Artinya, perbaikan mendasar ini juga harus disertai modernisasi alutsista, belanja alutsista," ucapnya. []

Berita terkait
Prabowo Belum Bisa Jawab Pertanyaan Soal Alutsista
Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto mengaku belum bisa memberikan komentar terkait nasib proyek alutsista pesawat tempur jenis KFX/IFX.
Jokowi Arahkan Prabowo Jaga Anggaran Alutsista
Presiden Jokowi memberi arahan kepada Menhan Prabowo agar mengawasi anggaran negara untuk pembelian alutsista.
Menhan Prabowo Angkat Bicara Terkait Penemuan Drone Laut
Menhan Prabowo Subianto angkat bicara atas penemuan drone bawah laut di perairan Pulau Selayar, Sulawesi Selatan oleh nelayan.
0
Melihat Epiknya Momen Malam HUT DKI Jakarta Lewat Lensa Galaxy S22 Series 5G
Selain hadir ke kegiatan-kegiatan yang termasuk ke dalam agenda perayaan HUT DKI Jakarta, kamu juga bisa merayakannya dengan jalan-jalan.