Jatuh di Saluran Irigasi, Nenek 78 Tahun Tewas di Simalungun

Seorang nenek usia 78 tahun, ditemukan tewas di saluran irigasi persawahan Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara.
Lokasi saluran irigasi persawahan Kampung Kidul, Huta Suhinagodang, Nagori Tanjung Pasir, Kecamatan Tanah Jawa, Kabupaten Simalungun, di mana nenek berusia 78 tahun ditemukan tewas, Sabtu, 24 Oktober 2020. (Foto: Tagar/Ist)

Simalungun - Seorang nenek usia 78 tahun, ditemukan tewas di saluran irigasi persawahan Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara pada Sabtu, 24 Oktober 2020.

Nenek tersebut bernama Ayu, warga Huta IV Suhimahasar, Nagori Tanjung Pasir, Kabupaten Simalungun.

"Korban ditemukan sudah dalam keadaan meninggal di saluran irigasi itu," kata Kepala Sub Bagian Hubungan Masyarakat Polres Simalungun, Ajun Komisaris Polisi Lukman Hakim Sembiring.

Semula Ayu pergi meninggalkan rumah tanpa sepengetahuan keluarga. Ayu menuju saluran irigasi persawahan tanpa tujuan. 

"Pihak keluarga menyebut korban mengalami pikun di usianya yang sudah tua," katanya.

Tidak ada ditemukan tanda-tanda kekerasan

Saat di saluran, Ayu diduga kehilangan keseimbangan, kakinya terpeleset hingga terjatuh. 

Tak lama kemudian warga menemukan jenazah Ayu, lalu penemuan itu disampaikan ke Polsek Tanah Jawa.

Lukman menambahkan, jenazah Ayu sudah diserahkan pada pihak kelurga untuk disemayamkan, setelah sebelumnya dibawa ke puskesmas.

Sebelumnya, pihak medis dari Puskesmas Tanah Jawa sudah melakukan pemeriksaan luar pada tubuhnya.

"Tidak ada ditemukan tanda-tanda kekerasan. Pihak keluarga juga sudah membuat pernyataan menerima kematian Ayu, dan menolak dilakukan autopsi," katanya. []

Berita terkait
Pilkada Siantar, Kotak Kosong Menguat di Etnis Simalungun
Dalam Pilkada 2020 di Kota Pematangsiantar, gerakan memenangkan kotak kosong semakin menguat di kalangan etnis Simalungun.
Dituduh Curi Sawit, Nenek 80 Tahun Diadili di PN Simalungun
Esterlan Sihombing, wanita 80 tahun menjadi terdakwa di Pengadilan Negeri Kabupaten Simalungun, karena dituduh mencuri sawit.
Sebarkan Video Kebakaran 2018, IRT asal Simalungun Ditangkap
Seorang ibu rumah tangga warga Kabupaten Simalungun, diamankan petugas polisi di Pematangsiantar karena sebarkan video lama di medsos.
0
Hasil Pertemuan AHY dan Surya Paloh di Nasdem Tower
AHY atau Agus Harimurti Yudhoyono mengaku sudah tiga kali ke Nasdem Tower kantor Surya Paloh. Kesepakatan apa dicapai di pertemuan ketiga mereka.