Jangan Lakukan Hal Ini Agar Tanamanmu Tidak Rusak

Melansir dari Platt Hill Nursery, Rabu, 4 Agustus 2021, berikut kesalahan berkebun yang sering dilakukan oleh pemula.
Berkebun (Foto: Tagar/Pixels/Cotton Bro)

TAGAR.id, Jakarta - Selama masa pandemi, banyak hobi baru yang dilakukan oleh masyarakat yang dilakukan untuk mengatasi rasa jenuh selama pandemi. Seperti dengan melakukan cocok tanam atau berkebun. 

Dengan Anda meluangkan waktu luang untuk berkebun, dapat melepaskan stress. Ada banyak pilihan jenis tanaman yang bisa anda tanam seperti, menanaman sayur, menanam buah, menanam bunga, dan lain sebagainya.

Melansir dari Platt Hill Nursery, Rabu, 4 Agustus 2021, berikut kesalahan berkebun yang sering dilakukan oleh pemula.


1. Terlalu banyak ataupun terlalu sedikit memberi air

Biasanya saat memulai kebun pertama anda akan antusias menyiram tanaman sehingga membuat tanaman terlalu banyak air. Penyiraman yang berlebihan dapat membuat akar tanaman menjadi busuk dan mendorong tumbuhnya jamur pada daun. 

Akan tetapi, menyiram dengan air yang kurang juga tidak baik untuk tanaman dan bisa menyebabkan gagal panen.


2. Tidak mencabut rumput liar

Saat rumput liar atau gulma masih berupa bibit muda, kamu akan lebih mudah mengikisnya menggunakan cangkul kebun.

Namun, jika kamu membiarkannya tumbuh subur dan lebat di sekitar tanaman, mungkin akan menjadi tugas tambahan. Gulma sangat mudah tumbuh dan cepat menjalar di sekitar tanaman. Untuk mengantisipasinya, sebaiknya cabut rumput liar saat masih muda.


3. Melewatkan masa panen

Untuk tanaman buah atau sayur, kesalahan yang sering dilakukan pemula dalam berkebun adalah tidak memanen hasil tanaman saat waktu panen. sebaiknya ketahui waktu panen yang tepat untuk tanaman buah dan sayur.


4. Jarak antar tanaman yang kurang

Setiap benih sayur dan buah memiliki jarak tanam berbeda-beda. Sebaiknya, mencari tahu tentang rekomendasi jarak tanam setiap bibit agar tanaman tumbuh sehat dengan hasil maksimal.


5. Tidak memperhatikan waktu panen

Setiap jenis bibit tanaman memiliki masa panen berbeda-beda. Sebaiknya, jangan menyemai semua bibit dalam satu waktu.

Selain itu, semai bibit sesuai dengan jumlah yang biasa kamu konsumsi agar bisa menikmati panen sepanjang tahun dan tidak ada hasil panen yang terbuang.[]


(Ratu Mitha Amelia)

Baca Juga:

Berita terkait
Tips Merawat Tanaman Hias Alocasia di Rumah
Alocasia tergolong beracun sehingga harus ditempatkan di area yang jauh dari jangkauan anak-anak dan hewan peliharaan.
4 Tips Menjaga Hubungan yang Sehat dan Bahagia
Setiap pasangan tidak akan berhenti berusaha agar ikatan cinta mereka tetap hangat dan bahagia, kerna mempertahankan hubungan tidak mudah.
5 Cara Membangun Hubungan Harmonis Antara Orang Tua dan Anak
Hubungan antara orang tua dan anak adalah tidak dapat dipatahkan dan melampaui ikatan emosional apa pun.
0
10 Khasiat Tanaman Sereh untuk Kesehatan, Bisa Kurangi Rasa Cemas
Sereh juga merupakan sumber antioksidan dan sifat antimikroba yang hebat, dan juga menurunkan peradangan dalam tubuh.