Identitas Mayat Pria Membusuk di Bukitinggi Belum Terungkap

Polisi belum berhasil mengungkap identitas pria tewas membusuk di kawasan Pasar Wowo, Kota Bukittinggi.
Ilustrasi Kecelakaan. (Foto: Istimewa)

Bukittinggi - Polisi masih belum mengetahui identitas mayat pria yang ditemukan tergeletak di kawasan Terminal Wowo Pasar Banto, Kota Bukittinggi, Sumatera Barat, Jumat, 6 November 2020. Penyebab kematiannya juga bisa dipastikan, meski ditemukan sejumlah luka tusuk.

Jika dia menggunakan KTP elektronik, otomatis akan terbaca di pemindai sidik jari.

Kasat Reskrim Polres Bukittinggi AKP Chairul Amri Nasution mengaku kesulitan melacak identitas pria itu karena pemindai dan sidik jari mayat itu tidak cocok.

"Sudah kami coba menggunakan alat itu, tapi tidak terbaca. Jika dia menggunakan KTP elektronik, otomatis akan terbaca di pemindai sidik jari," katanya kepada Tagar, Sabtu, 7 November 2020.

Pihaknya juga belum bisa menyimpulkan penyebab kematian lelaki tersebut. Selain terus mengumpulkan keterangan, pihaknya juga masih menunggu resmi hasil pemeriksaan mayat dari rumah sakit.

Kuat dugaan, kata Chairul, jenazah tersebut sudah ditemukan tewas tergeletak selama tiga hari belakangan. "Kemungkinan jenazah itu sudah tiga hari," tuturnya.

Sebelumnya, jasad dengan kondisi sudah membusuk itu ditemukan pertama kali oleh seorang pria yang hendak buang air kecil di kawasan terminal Wowo, Kota Bukittinggi, Jumat, 6 November 2020. Lantas, dia mencium bau aroma busuk dan mencari sumber bau tersebut.

Saksi terkejut alang kepalang ketika melihat sesosok manusia berjenis kelamin laki-laki tergeletak di depan Pos TPR Terminal Wowo. Dia pun melaporkan kejadian tersebut ke pihak kepolisian. []


Berita terkait
Komentar Polisi Soal Mayat Pria Membusuk di Bukittinggi
Polisi belum bisa memastikan penyebab kematian pria yang ditemukan tewas dengan luka tusuk di Kota Bukittinggi.
Mayat Pria dengan Luka Tusuk Gegerkan Warga Bukittinggi
Sesosok mayat dengan sejumlah luka tusuk ditemukan di kawasan terminal Wowo, Kota Bukittinggi.
Polisi Limpahkan Berkas Pengeroyok TNI di Bukittinggi
Polres Bukittinggi menyerahkan berkas perkara 5 tersangka pengeroyok anggota TNI ke pihak kejaksaan.
0
5 Hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Membeli Hunian di Sentul
Selain Bekasi dan Tangerang Selatan, Bogor menjadi kota incaran para pemburu hunian di sekitar Jakarta. Simak 5 hal ini yang perlu diperhatikan.