Foto Jokowi Hambat Ike Muti Masuk Proyek Pemda DKI

Ike Muti menyinggung Pemda Jakarta setelah tersendat melanjutkan kerja sama dengan jajaran Gubernur Jakarta Anies Baswedan.
Ike Muti dan Presiden Jokowi (Foto: Instagram Ike Muti)

Jakarta - Aktris Indah Kartika Mutiarawati alias Ike Muti menyentil Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta. Sentilan disampaikan Ike Muti setelah kandas melanjutkan kerja sama dengan jajaran Gubernur Jakarta Anies Baswedan dalam proyek web series.  

"Menurut mereka saya Jokowi banget, makanya saya tidak terpilih di project Pemda DKI itu," kata Ike Muti seperti tertulis dalam akun instagramnya Ikemuti16, Kamis, 30 Juli 2020.

Pemeran Euceu dalam sinetron Preman Pensiun ini tampak menggemari Presiden Jokowi jika dilihat dari lini masanya di Instagram. Oleh karena itu, Ike mengaku diminta mencopot foto-foto Jokowi dari akun media sosialnya ketika tawaran proyek Pemda Jakarta itu datang padanya. 

Ike tak menjelaskan detail proyek web series tersebut. Ia hanya menyebut dirinya menerima sejumlah tawaran web series di masa pandemi Covid-19.

Namun tawaran dari Pemda Jakarta, kata Ike, tidak profesional. Pasalnya, kata pemeran di film Tania ini, setiap unggahan termasuk foto Jokowi di media sosial merupakan hak pemilik akun.

Baca juga:

Meski demikian ia merasa tak menyesali putusan Pemda Jakarta itu. "Tuhan memang baik di saat pandemi saya masih ada beberapa tawaran web series. Tapi, kalau ada tawaran rezeki ke saya dengan meminta saya untuk menghapus foto-foto di sosmed yang ada bapak Presiden kita Jokowi kok rasanya nggak profesional banget," ujarnya.
 
Seharusnya, kata dia, anak buah Anies itu justru menghormati Jokowi sebagai kepala negara. Musababnya, mereka bekerja di wilayah yang masih dipimpin oleh Presiden Jokowi.  

"Numpang tanya deh apakah kalian yang punya project itu lupa ya kalau project kalian itu dikerjakan di Ibu Kota Jakarta yang notabenenya masih dipimpin oleh Presiden Indonesia kita, yaitu Bapak Jokowi," ujarnya.

Jajaran Pemda Jakarta, kata dia, justru perlu mencontoh Jokowi. Mantan Wali Kota Solo ini, lanjut Ike, sosok bijaksana dan tak pernah membenci orang lain. "Jadi, contohlah sikap beliau bos," ucapnya. 

Tagar mencoba menghubungi dua pejabat Pemda DKI namun keduanya belum merespons hingga berita ini diterbitkan. Sementara unggahan Ike Muti terkait masalah ini di instagram telah menerima 1.169 komenter dalam 20 jam pertama.[] 

Update: Pemprov Jakarta Ancam Seret Ike Muti ke Jalur Hukum

Berita terkait
Mengenal Sapi Limosin, Kurban Jokowi dan Atta Halilintar
Mengenal sapi jenis Limosin, hewan kurban Idul Adha langganan Presiden Jokowi dan YouTuber Atta Halilintar.
Ruhut Sitompul dan Janji Anies Baswedan Babak Belur
Politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Ruhut Sitompul meyakini janji Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan tidak ada yang terealisasi.
Pemprov Jakarta Ancam Seret Ike Muti ke Jalur Hukum
Tulisan aktris Indah Kartika Mutiarawati alias Ike Muti di Instagram berbuntut somasi.
0
Surya Paloh Sebut Nasdem Tidak Membajak Ganjar Pranowo
Bagi Nasdem, calon pemimpin tak harus dari internal partai. Ganjar Pranowo kader PDIP itu baik, harus didukung. Tidak ada membajak. Surya Paloh.