Film Pevita Pearce di BCU Batal Tayang Tahun Ini

Film superhero yang dibintangi aktris cantik Pevita Pearce, Sri Asih, batal diluncurkan pada tahun 2020 ini.
Poster Fanart film Sri Asih. (Foto: Instagram/awedope_art)

Jakarta - Film superhero yang dibintangi aktris cantik Pevita Pearce, Sri Asih, batal diluncurkan pada tahun 2020 ini. Sebelumnya, film pahlawan super yang merupakan bagian dari Bumilangit Cinematic Universe (BCU) itu dijadwalkan tayang pada bulan November 2020 menyusul film Gundala yang dirilis pada tahun lalu.

Founder dan CEO Bumilangit, Bismarka Kurniawan, mengatakan bahwa film Sri Asih kemungkinan akan tayang pada tahun 2021 mendatang. Mundurnya jadwal penayangan film tersebut lantaran proses persiapan yang lebih panjang dari film-film jagat Bumilangit lainnya.

Pasalnya, film Sri Asih bakal menampilkan adegan aksi perkelahian yang lebih banyak dari film Gundala. Sehingga persiapan teknis, penulisan serta produksi memakan waktu yang lebih lama dari film sebelumnya.

"Sri Asih penulisnya enggak hanya Upi tapi juga Joko Anwar. Itu lama sekali prosesnya karena memang kita riset, pengembangan karakter, dan jumlah karakter akan lebih banyak muncul di Sri Asih dibanding di Gundala. Jadi memang kita proses persiapan itu lebih lama," kata Bismarka Kurniawan saat berbincang di Jakarta, Sabtu, 1 Februari 2020.

"Jadi memang kita benar-benar memastikan supaya karakter ini dicintai semua lapisan masyarakat seperti halnya Gundala," ujar dia.

Pevita PearcePevita Pearce berpose bersama Joe Taslim (kiri) dan Iko Uwais (kanan). (Foto: Instagram/pevpearce)

Pevita sendiri sempat menjalani berbagai latihan fisik dan koreografi adegan- adegan perkelahian yang intensif demi memerankan tokoh jagoan perempuan tersebut. Aktor laga Iko Uwais dan timnya, bahkan didapuk sebagai pelatih sekaligus pengarah gerakan dalam adegan pertarungan.

Selain itu, bintang kelahiran 6 Oktober 1992 ini juga banyak membaca komik-komik Sri Asih agar lebih bisa mendalami karakter. Kendati begitu, Pevita tetap berharap karakter sang superhero bakal tetap sesuai dengan versinya sendiri.

Karakter superhero Sri Asih bakal jadi tokoh komik kedua yang dirilis dalam epos layar lebar Jagat Sinema Bumilangit atau Bumilangit Cinematic Universe (BCU) setelah Gundala.

Baca juga: Perankan Sri Asih, Pevita Dilatih Silat Iko Uwais

Tokoh yang diperankan oleh Pevita Pearce itu merupakan tokoh jagoan perempuan asli Indonesia yang diciptakan oleh RA Kosasih pada 1953, dan diterbitkan pertama kali dalam bentuk komik oleh penerbit asal Bandung, Melodie, pada tahun 1954.

Tokoh Sri Asih sempat muncul dalam beberapa adegan di film Gundala, sebagai epos pembuka rangkaian film di Jagat Sinema Bumilangit.

Berita terkait
Sinopsis Film Mulan, Tipu Daya Perang Melawan Sihir
Film Mulan 2020 bakal bercerita tentang pejuang perempuan yang setia dan berani melawan sihir di medan perang.
5 Film Romantis yang Tayang di Februari 2020
Bulan Februari sebagai bulan kasih sayang, saatnya perasaan para penikmat film akan diaduk-aduk lewat film layar lebar bergenre romantis.
Sinopsis Teman Tapi Menikah 2, Tayang Februari 2020
Soal jodoh siapa yang tahu? Berawal dari seorang sahabat, kemudian menikah dan memiliki anak diangkat dalam film Teman Tapi Menikah 2.
0
Ini Alasan Mengapa Pemekaran Provinsi Papua Harus Dilakukan
Mantan Kapolri ini menyebut pemekaran wilayah sebenarnya bukan hal baru di Indonesia.