FIFA Khawatir Konser Blackpink di Indonesia, Ini Alasan!

FIFA dilaporkan sedang khawatir dengan konser BLACKPINK di Indonesia yang akan berlangsung pada Sabtu, 11 Maret 2023.
FIFA Khawatir Konser Blackpink di Indonesia. (Foto: Tagar/Ist)

TAGAR.id, Jakarta - Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA) dilaporkan sedang khawatir dengan konser Blackpink di Indonesia yang akan berlangsung pada Sabtu, 11 Maret 2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Pemerintah Indonesia dan FIFA sedang berdiskusi tentang konser Jennie cs di Tanah Air. Alasan pertemuan kedua pihak itu karena pertandingan Piala Dunia U-20 FIFA 2023 yang akan digelar pada 20 Mei hingga 11 Juni bakal berlangsung di stadion yang sama dengan konser BLACKPINK yakni Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Panitia Penyelenggara Piala Dunia U-20 FIFA mempertegas kondisi rumput di stadion utama dan menyatakan kekhawatiran atas konser BLACKPINK yang digelar di stadion utama, tempat berlangsungnya Piala Dunia U-20.

November 2022 lalu, Menpora Indonesia meminta stadion Gelora Bung Karno tidak digunakan untuk konser karena akan dilakukan direnovasi. Proyek renovasi itu dibutuhkan karena Gelora Bung Karno akan menjadi lokasi pelaksanaan Piala Dunia U-20 2023.

Meski demikian, Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia menyatakan bahwa meskipun konser Blackpink Indonesia bakal diadakan, mereka tidak akan mengabaikan pemeliharaan rumput.

Di sisi lain, konser Blackpink di Indonesia merupakan bagian dari tur konser "BORN PINK" di seluruh dunia. Sebelumnya Jisoo cs sudah mengadakan konser di berbagai negara Amerika, Eropa dan kini merambah Asia.

Blackpink tahun 2023 ini juga disibukkan dengan berbagai kegiatan dari individu hingga grup. Lisa cs dijadwalkan akan mengisi berbagai festival populer luar negeri seperti Coachella hingga Hyde Park British Summertime Festival.

Blackpink kini juga santer disorot karena masa kontrak grup yang kabarnya berakhir Agustus 2023 mendatang. Menurut laporan Munhwa Ilbo, proses perpanjangan kontrak YG dengan Blackpink diperkirakan tidak berjalan akan mulus.

Ini karena member Blackpink telah meningkat pesat menjadi bintang global selama tujuh tahun terakhir. Banyak pihak yang kabarnya mulai melirik masing-masing member untuk menanda tangani kontrak miliaran won dengan mereka. []

Berita terkait
Siap Debut Solo Tak Lama Lagi, Jisoo BLACKPINK Bagikan Teaser Perdana
Jisoo BLACKPINK mengumumkan tanggal perilisan proyek terbarunya sebagai penyanyi solo dan membagikan teaser perdananya.
Blackpink Berhasil Duduki Peringkat Satu di Tangga Album Amerika Serikat
Agensi YG Entertainment mengumumkan grup K-Pop BLACKPINK yang beranggotakan empat orang itu berhasil memecahkan enam rekor dunia baru.
Blackpink Tetap Tampil Sopan Saat Konser di Abu Dhabi Arab Saudi
Gilrband kenamaan Blackpink saat ini masih disibukkan dengan tur dunia "BORN PINK" hingga pada Jumat, 20 Januari 2023.