Dua Titik Rawan Kecelakaan di Jeneponto

Ada dua titip rawan kecelakaan di Jeneponto menjadi pusat perhatian pemkab, Jasa Raharja dan kepolisian yakni di Jalan Poros Paccelang dan Karamaka
Unit Satuan lalu lintas Polres Jeneponto meninjau lokasi titik jalan rawan kecelakaan, Sabtu 14 Desember 2019. (Foto: Tagar/Ardiansyah)

Jeneponto - Sebanyak dua titik jalan rawan kecelakaan di Kabupaten Jeneponto dilakukan pengecekan oleh Unit Satuan Lalulintas Polres Jeneponto, Sul- Sel untuk persiapan Natal dan tahun baru 2020.

Pantau Tagar, Sat Lantas Polres Jeneponto melibatkan Dishub dan Jasa Raharja Jeneponto melaku pengecekan satu persatu titik jalan rawan kecelakaan, diantaranya Jalan poros Paccelang dan Karamaka di Kecamatan Bangkala, Jeneponto.

"Jalan tersebut rawan kecelakaan karena minimya penerangan, dan kondisi jalan berbelok terjal dan mendaki,"kata Kasat Lantas Polres Jeneponto, AKP Ilham kepada Tagar, Sabtu 14 Desember 2019.

Dia mengatakan untuk memastikan kondisi aman saat Natal dan tahun baru, pihaknya akan berkoordinasi dengan pihak terkait untuk menambahkan penerangan dan pemasangan rambu lalu lintas.

Jalan tersebut rawan kecelakaan karena minimya penerangan.

"Hal ini dilakukan guna menjamin keselamatan para pengendara yang akan melintas di jalan tersebut," ucapnya.

Meski perayaan Natal dan tahun baru masih beberapa hari lagi, namun sudah terjadi peningkatan pengendara yang melintas. Baik dari arah Kabupaten Bantaeng maupun dari arah Makassar.

Jadi, Kasat Lantas berharap tiga hari sebelum hari perayaan Natal dan tahun baru semua sudah dapat diselesaikan.

Menurut data Unit Sat Lantas Polres Jeneponto laka lantas yang terjadi di Kabupaten Jeneponto sepanjang 2019 mengalami penurunan dibandingkan 2018.

Untuk laka lakalantas tahun 2019 sebanyak 267, didominasi kendaraan roda dua. Sementara 2018 sebanyak 373 lakalantas, juga masih didominan kendaraan roda dua. []

Baca juga:

Berita terkait
Antipasi Petir, Ini Imbauan BPBD Jeneponto
BPBD Jeneponto mengimbau warga Jeneponto agar jangan berteduh di bawah pohon dan memegang HP saat hujan, agar tidak disambar petir.
Petir Kembali Tewaskan Warga Jeneponto
Petir kembali memakan korban di Jeneponto. Dalam sepekan sudah dua warga yang meninggal dunia akibat disambar petir.
137 Crosser Adu Skill di Bupati Jeneponto Cup
Sebanyak 137 crosser memeriahkan Bupati Jenepoto Cup 2019. Crosser Yogyakarta mampu memenangi kelas bergengsi, 4 tak 125 cc senior.
0
Melihat Epiknya Momen Malam HUT DKI Jakarta Lewat Lensa Galaxy S22 Series 5G
Selain hadir ke kegiatan-kegiatan yang termasuk ke dalam agenda perayaan HUT DKI Jakarta, kamu juga bisa merayakannya dengan jalan-jalan.