TAGAR.id, Jakarta – Acara konferensi daerah (KONFERDA) DPP Barisan Relawan Jalan Perubahan (Bara JP) dihadiri oleh Ketua Organisasi Kader dan Keanggotaan (OKK) DPP, Indra Jaya Rajagukguk beserta beberapa Ketua DPP lainnya.
Dalam acara tersebut Ketua DPP Bara JP, Walman Siagian menyampaikan bahwa kegiatan ini sebenarnya adalah Kongres di tingkat Pengurus Daerah atau Konferensi Daerah (KONFERDA) setelah kepengurusan sebelumnya telah berakhir masa periodenya.
“Untuk per-DPC (Dewan Pimpinan Cabang), Bara JP ada 329 Kabupaten/Kota, dan DPD (Dewan Perwakilan Daerah) itu ada 34 Provinsi, dan kami juga ada Perwakilan BPN Luar Negeri, semuanya ada 11 BPN,” terang Walman Siagian, dikutip Kamis, 15 Maret 2023.
Pada intinya, lanjut Walman, Bara JP ini didirikan untuk Presiden Joko Widodo (Jokowi). Maka, tugas utamanya adalah untuk mengawal tugas-tugas Presiden Jokowi hingga masa jabatanya berakhir.
“Program yang kita lakukan antara lain, program-program yang pro rakyat, pergerakan di sektor pertanian dan UMKM, itu yang akan kita lakukan dan kita akan laksanakan,” pungkas Walman dengan harapan Bara JP tetap menjadi anak bangsa demi kemajuan Negeri.
“Visi misi Bara JP adalah “menjaga keberagaman” sebagai tindak lanjut dari pada tujuan yang lama, mengembangkan sampai sayap, DPC dan PAC-PAC yang ada di DPC, yang pasti kita ke depannya lebih baik,” kata Ketua Terpilih DPD Bara JP Provinsi Jawa Barat periode 2023-2028, Benlis Butar-butar dalam sambutannya di tempat yang sama.
Menurut Benlis, ke depannya Bara JP bakal rapatkan barisan ke DPC-DPC yang ada di 27 Kabupaten/Kota Provinsi Jawa Barat.
“Program lanjutan yang pasti saya bakal mengakarkan sampai ke ranting-ranting. Dengan harapan Bara JP lebih membara lagi,” tambahnya.
Sementara Ketua Bara JP Provinsi Jawa Barat periode sebelumnya, Dwi Subawanto mengucapkan selamat atas terpilihnya kepengurusan DPD Bara JP Jawa Barat periode 2023-2028.
Sebagai garda terdepan, Benlis Butar-butar mengingatkan untuk tetap menjaga Republik Indonesia, menjaga keberagaman, menjaga Pancasila, dan menjaga NKRI.
Ia juga menjelaskan ikrar kesetiaan tetap harus diucapkan oleh setiap pengurus di setiap tingkatan, baik DPD hingga DPC.
“Selamat berjuang, tetap dalam garis NKRI, satu sikap satu komando di garis Jokowi, seperti yang diperintahkan dalam Kongres Luar Biasa Bara JP di Bogor,” tutupnya. []
Berita terkait