Doa Nabi Sulaiman guna Menjinakkan Hewan dan Jin

Dengan mukjizatnya tersebut, Nabi Sulaiman mengajarkan doa menjinakkan hewan dan melindungi diri dari bahaya.
Kucing (Foto:Tagar/Pixabay)

TAGAR.id, Jakarta - Nabi Sulaiman memiliki sejumlah keistimewaan dibandingkan dengan nabi lainnya. Nabi Sulaiman adalah nabi yang terkenal akan mukjizatnya yakni memiliki kemampuan berbicara dengan hewan. Dengan mukjizatnya tersebut, Nabi Sulaiman mengajarkan doa menjinakkan hewan dan melindungi diri dari bahaya.

Karena itu, Nabi Sulaiman memiliki pasukan yang terdiri dari hewan dan jin. Dalam proses untuk menjinakkan hewan dan jin, Nabi Sulaiman tetap memohon kepada Allah SWT untuk diberikan jalan.

Hingga kini kita dapat menikmati cerita keagungan Nabi Sulaiman bersama pengikutnya yang terdiri dari manusia, hewan, dan jin. Berikut adalah doa Nabi Sulaiman ketika hendak menjinakkan hewan dan jin.

بِسْمِ اللهِ الرَّ حْمَنِ الرَّ حِيْمِ , اَلَّا تَعْلُوا عَلَىَّ وَاْتُونِى مُسْلِمِيْنَ

"Bismillah hirrahmani rahiim, allaa ta’luu alayya wa’tuunii muslimin."

Artinya: “Dengan menyebut nama Allah yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang. Bahwa janganlah kamu berlaku sombong kepadaku dan datanglah kepadaku sebagai orang-orang yang berserah diri.”

Itulah doa nabi Sulaiman untuk menjinakan hewan dan jin. Semoga bermanfaat.[]


(Fiona Renatami)

Baca Juga:

Berita terkait
Prancis Gelontorkan Rp 8 T untuk Proyek Transisi Energi Indonesia
Dalam pertemuan dengan Menlu Retno, Menlu Prancis nyatakan komitmen gelontorkan dana Rp 8 triliun untuk proyek-proyek transisi energi di Indonesia
Doa Meminta Ampunan Dosa Besar Umat Hindu
Doa menjadi kekuatan yang positif bagi seseorang untuk bisa mengarungi hutan rimba, bernama kehidupan.
Doa Masuk dan Keluar Rumah yang Baik Diajarkan Sejak Kecil
Karena ketika anak masih kecil merupakan waktu yang tepat untuk mulai menanamkan nilai agama.
0
Kumpulan Doa Saat Cuaca Ekstrem Menurut Islam
Sebagai bangsa yang beragama kita disarankan membaca doa dalam situasi apapun yang dialami baik senang maupun sedih. Ini doa saat cuaca buruk.