Diego Costa dan Atletico Madrid Sepakat Berpisah

Dieogo Costa bergabung bersama Atletico Madrid pada tahun 2006 saat berusia 17 tahun.
Striker veteran Spanyol, Dieo Costa. (Foto: Tagar/Instagram @diego.costa)

Jakarta- Kabar perpisahan menghampiri tim Atletico Madrid (ATM). Tim berjuluk Los Colchoneros itu, mengakhiri kerja samanya dengan striker veteran Spanyol, Dieo Costa.

Hal tersebut diumumkan pihak Atletico Madrid melalui laman resmi klub pada Selasa, 29 Desember 2020.

“Atletico de Madrid dan Dieogo Costa telah mencapai kesepakatan untuk pemutusan kontrak,” tulis pihak klub dalam pengumumannya.

Klub berterima kasih kepada Diego Costa atas dedikasinya selama beberapa tahun terakhir dan berharap dia baik-baik saja di tahap selanjutnya dalam karier profesionalnya.

Sebenarnya, Costa memiliki kontrak samapai Juni 2021. Namun, dia meminta untuk meninggalkan klub karena alasan pribadi. Dirinya menandatangani pemutusan kontrak pada Selasa, 29 Desember 2020.

Dieogo Costa bergabung bersama Atletico Madrid pada tahun 2006 saat berusia 17 tahun. Costa sempat pergi dari Atletico dan bergabung dengan Chelsea pada tahun 2014 sebelum akhirnya kembali ke Atletico Madrid pada awal 2018.

Selama berseragam Los Colchoneros , Costa telah mencatatkan 215 pertandingan resmi dengan mengoleksi 83 gol dan memberikan 36 assist serta berhasil memenangkan Satu gelar LaLiga (2013-2014), satu Copa del Rey (2013), satu Liga Europa (2018) dan dua Piala Super UEFA (2010 dan 2018).

Baca juga: Duo Atletico Madrid Akui Leipzig Layak ke Semifinal
Baca juga: Ragu ke Juventus, Suarez Ingin ke Atletico Madrid

Atas apa yang telah diberikan Costa kepada klub, pihak Atletico pun mengucapkan terima kasih atas jasanya selama berseragam Atletico Madrid dan mendoakan yang terbaik bagi costa di masa depan.

“Klub berterima kasih kepada Diego Costa atas dedikasinya selama beberapa tahun terakhir dan berharap dia baik-baik saja di tahap selanjutnya dalam karier profesionalnya,” tulis pihak klub dilaman resminya.

Setelah memutuskan kontrak dengan Atletico, striker veteran Spanyol ini bisa diangkut gratis oleh klub lain. Sejumlah klub pun kini langsung dihubungkan dengan striker berusia 32 tahun ini. []

(Erwin Nugraha/Magang)

Berita terkait
Dikalahkan Atletico Madrid, Jadi Rekor Terburuk Barcelona
Barcelona kian terpuruk setelah dikalahkan Atletico Madrid. Kekalahan ini menjadi rekor terburuk Barca selama 25 tahun terakhir.
Atletico Madrid Vs Barcelona: Susunan Pemain dan Prediksi
Barcelona andalkan Lionel Messi dan Antoine Griezmann saat lawan Atletico Madrid, Minggu pukul 03.00 dini hari WIB. Atletico sendiri tanpa Suarez.
Juventus dan Atletico Madrid Perebutkan Gelandang AC Milan
Juventus mengincar gelandang AC Milan Hakan Calhanoglu. Hanya, mereka harus bersaing dengan Atletico Madrid demi menggaet pemain timnas Turki itu.
0
David Beckham Refleksikan Perjalanannya Jadi Pahlawan untuk Inggris
David Beckham juga punya tips untuk pesepakbola muda, mengajak mereka untuk menikmati momen sebelum berlalu