Di Balik Sukses PSM Makassar Kalahkan Bali United

PSM Makassar menang 1-0 atas Bali United di pertandingan Shopee Liga 1 2019 di Stadion Andi Mattalatta, Sabtu, 23 November 2019.
PSM Makassar menang 1-0 atas Bali United di pertandingan Shopee Liga 1 2019 di Stadion Andi Mattalatta, Sabtu, 23 November 2019. Tampak pemain PSM Rasyid Bakri (kiri) merayakan satu-satunya gol yang dicetaknya di laga itu. (Foto: Tagar/Rio Anthony)

Makassar - Gol tunggal Rasyid Bakri mengantarkan PSM Makassar meraih kemenangan 1-0 atas Bali United di pertandingan Shopee Liga 1 2019 di Stadion Andi Mattalatta, Sabtu, 23 November 2019 malam. Namun ada kisah menarik di balik sukses PSM saat mengalahkan Bali United. 

PSM kembali meraih sukses di pertandingan kandang. Hanya, tim Juku Eja harus bekerja keras sebelum menaklukkan Bali United yang kembali gagal meraih poin penuh selama lima laga terakhir. 

Kemenangan itu menjadikan PSM mulai merayap ke papan atas. Kini, mereka menduduki peringkat lima dengan poin 42. PSM terpaut 15 poin dengan Bali United.

Pertandingan yang luar biasa sulit karena kami mempersiapkan tim dengan jarak waktu yang hanya empat hari menghadapi tim yang hampir dipastikan juara Liga 1

Pelatih Darije Kalezic merasa puas dengan performa yang ditampilkan tim asuhannya. Meski mendominasi permainan tetapi gagal menang telak seperti saat menaklukkan Persipura Jayapura 4-0, namun pemain tampil mengesankan. 

"Kami mempunyai pemain yang mau bertarung sampai detik terakhir. Saya ingin memberikan apresiasi kepada pemain dan berterima kasih kepada suporter yang memberi dukungan di pertandingan ini,” ucap Kalezic.

Kemenangan PSM memang mengesankan mengingat persiapan tim yang pendek. Kalezic menuturkan bila dirinya hanya memiliki waktu empat hari mematangkan tim menghadapi Bali United. Sementara, Serdadu Tridatu datang dalam kondisi bugar karena memiliki jeda pertandingan tujuh hari. 

Tak hanya itu menjelang laga, Kalezic dipaksa mengubah komposisi pemain karena kiper Rivky Mokodompit dan gelandang serang, Zulham Zamrun tidak dapat dimainkan. Akibatnya, kekuatan Pasukan Ramang benar-benar pincang. Namun Kalezic masih bisa meramu tim meski kehilangan separuh pemainnya. 

“Pertandingan yang luar biasa sulit karena kami mempersiapkan tim dengan jarak waktu yang hanya empat hari menghadapi tim yang hampir dipastikan juara Liga 1," kata Kalezic. 

"Di menit-menit terakhir sebelum pertandingan, kami juga mendapat informasi bila Rivky dan Zulham tidak bisa main. Jadi saat pertandingan kami kehilangan hampir 10 pemain dan ini berarti nyaris 50 persen pemain absen,” ujarnya. 

Meski kehilangan skuat terbaik, PSM masih bisa mengimbangi Bali United. Bahkan mereka lebih agresif menekan pertahanan lawan. Hanya, mereka mengalami kesulitan. Apalagi striker Amido Balde mendapat penjagaan ekstraketat dari bek Leonard Tupamahu.

Usaha PSM akhirnya membuahkan hasil di menit 11. Gol diciptakan Rasyid Bakri yang menyambut umpan silang Taufik Hidayat. 

Gol yang tidak diduga pemain Bali United. Pasalnya, Rasyid yang datang dari lini kedua serangan PSM menyambar umpan Taufik. Tendangannya pun menaklukkan kiper Wawan Hendrawan. 

Skor 1-0 bertahan sampai akhir laga. Pasalnya kedua tim gagal mencetak gol. []

Berita terkait
Pelatih PSM Sebut Bali United Tim Paling Stabil
PSM Makassar kembali menghadapi laga berat saat menjamu Bali United, Sabtu 23 November 2019. Pelatih PSM menyebut Bali United tim paling stabil.
4 Gol di 4 Laga PSM, Bukti Balde Kian Tajam
Striker Amido Balde dilepas Persebaya Surabaya kini melejit bersama PSM Makassar. Torehan empat gol di empat laga terakhir jadi bukti ketajamannya.
PSM Makassar Pesta Gol Saat Lawan Persipura Jayapura
PSM Makassar tampil gemilang saat meraih kemenangan besar 4-0 atas Persipura Jayapura di pertandingan Shopee Liga 1 2019, Senin 18 November 2019.
0
Melihat Epiknya Momen Malam HUT DKI Jakarta Lewat Lensa Galaxy S22 Series 5G
Selain hadir ke kegiatan-kegiatan yang termasuk ke dalam agenda perayaan HUT DKI Jakarta, kamu juga bisa merayakannya dengan jalan-jalan.