Dheya Nazhira, Peraih Medali Emas PON Pulang dengan Angkutan Umum

Nama atlet muda Dheya Nazhira Nuramalina yang berasal dari Ciamis peraih medali emas di ajang PON XX Papua ini pulang dengan angkutan umum.
Atlet selam asal Ciamis, Dheya Nazhira Nuramalina. (Foto: Tagar/Jabar)

Jakarta - Nama atlet muda Dheya Nazhira Nuramalina yang berasal dari Ciamis kini tengah hangat diperbincangkan publik, lantaran atlet yang berhasil memperoleh medali emas di ajang PON XX Papua ini pulang dengan angkutan umum.

Melansir pada sebuah sumber yang berhasil melakukan wawancara bersama sang atlet selam, Dheya secara terbuka memberikan penjelasan sebenarnya perihal mengapa ia pulang dengan menggunakan angkutan umum.

Dheya membantah opini publik yang mengatakan bahwa pemerintah daerah lalai memfasilitasi atlet yang berprestasi. Karena nyatanya, Dheya memang pulang dengan angkutan umum atas keinginan dirinya sendiri.


Dheya lebih nyamannya naik kendaraan sendiri maksudnya naik bus umum sendiri sempet juga ditawari bibi pulang bareng karena bawa koper banyak tapi pingin aja pulang ke rumah naik bus.


"Yang viral itu sebetulnya tidak seperti itu. Sebernanya itu emang Dheya pribadi, enggak suka kalau rame-rame kayak gitu. Lebih baik kalau bisa sendiri ya kenapa harus sama orang lain dijemput," kata Dheya Nazhira.

Ia menyampaikan bahwa keputusannya untuk pulang ke Ciamis dengan angkutan umum semata-mata untuk kenyamanan dirinya, tanpa bermaksud tak menghargai usaha yang diberikan oleh pemerintah untuk menjemput Dheya setelah berhasil menyumbangkan satu medali emas.

"Dheya lebih nyamannya naik kendaraan sendiri maksudnya naik bus umum sendiri. Sempet juga ditawari bibi pulang bareng karena bawa koper banyak. Tapi pingin aja pulang ke rumah naik bus," ujar Dheya.

Dheya Nazhira Nuramalia yang kini masih berstatus sebagai pelajar kelas XII IPA 1 SMAN 1 Ciamis, berhasil meraih medali emas di nomor 50 meter bifin putri cabang olahraga selam di arena PON XX Papua. Selain cabor selam, Dheya juga turun di nomor estafet 400 meter dan berhasil memperoleh meraih medali perunggu.

(Risma Perdana Izzati)

Berita terkait
Jadwal Final Sepak Bola Putra PON XX 2021, Papua vs Aceh
Pertandingan final di cabang sepak bola putra pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021 mempertemukan antara tuan rumah Papua vs Aceh.
Tuan Rumah PON XX, Papua Cetak Hari Bersejarah
Tuan rumah PON XX 2021 mencetak sejarah karena telah melampaui target pencapaiannya dengan meraih 89 medali emas dan 57 medali perak.
Aturan Bagi Pelaku Perjalanan yang Kembali dari PON XX Papua
Ketentuan Perjalanan Orang Dalam Negeri pada Masa Pandemi Covid-19 terkait dengan kepulangan atlet dan official PON XX Papua
0
Elon Musk Sebut Pabrik Mobil Baru Tesla Rugi Miliaran Dolar
Pabrik mobil baru Tesla di Texas dan Berlin alami "kerugian miliaran dolar" di saat dua pabrik kesulitan untuk meningkatkan jumlah produksi