Deretan Pantai yang Menarik dan Layak Dikunjungi di Bantaeng

Berikut Tagar menampilkan beberapa wisata Pantai yang menarik bagi anda yang ingin berkunjung ke Kabupaten Bantaeng
Pantai Marina, Kabupaten Bantaeng, Sulawesi Selatan, Sabtu 24 Oktober 2020. (Foto: Tagar/Reski Nuralam)

Bantaeng- Berlibur ke pantai merupakan pilihan yang tepat untuk menghabiskan waktu ceria bersama keluarga dan teman, yang dapat menghilangkan rasa jenuh setelah menjalankan beberapa rutinitas yang padat. Perpaduan birunya air laut, pasir putih pantai, hingga pesona sunrise-sunsetnya yang membuat siapapun jatuh cinta akan keindahannya.

Selain dari pesona pantai yang indah pantai memang kerap dipilih sebagai destinasi wisata karena memiliki harga yang murah, namun bisa membuat penikmatnya merasa puas.

Khsusus warga Bantaeng, Sulawesi Selatan, tidak perlu pergi jauh untuk menemukan pantai yang indah, karena di Bantaeng sendiri ada beberapa pantai yang indah dengan hamparan pasir putih.

Berikut Tagar merangkum wisata pantai yang ada di Bantaeng

Pantai Seruni

Mendengar kawasan wisata Sulawesi Selatan tepatnya di Kabupaten Bantaeng, tentu destinasi wisata yang pertama kali muncul di benak adalah Pantai Seruni.

Pantai SeruniAlun-alun Pantai Seruni, Kabupaten Bantaeng, Sulawesi Selatan, Sabtu 24 Oktober 2020. (Foto: Tagar/Reski Nuralam)

Bisa dikatakan, pantai ini menjadi lambang atau ikon Kabupaten Bantaeng, yang jaraknya tidak begitu jauh dari Kota Bantaeng, akses tempuhnya sekitar 5 menit dari pusat kota.

Destinasi pantai ini menawarkan wisata yang merupakan hasil reklamasi tepi laut sepanjang satu setengah kilometer, awalnya tepi pantai terlihat kumuh, gelap gulita tanpa adanya penerangan lampu, tetapi pantai ini disulap dan ditata rapi, menjadi terlihat cantik dan indah di pandang mata.

Lokasi Pantai Seruni dikenal sebagai tempat nongkrong kaum milenial. Suasana pantai dengan fasilitas pendukung cukup lengkap menjadikan lokasi favorit wisatawan. Terlebih lagi tersedianya kawasan pusat kuliner sepanjang pantai, juga menambah lengkapnya kemeriahan berlibur.

Keindahan kawasan pantai bisa dinikmati tanpa membayar apapun. Baik tiket masuk maupun parkir kendaraan. Tak heran jika Pantai Seruni dijadikan sebagai primadona oleh warga Kabupaten Bantaeng.

Selain itu Pantai Seruni juga kerap dijadikan sebagai kawasan untuk joging oleh. Banyak wisatawan datang sengaja untuk berolahraga sambil menikmati pemandangan area pesisirnya.

Pantai Marina

Pantai Marina adalah kawasan wisata pantai yang cantik dengan pasir berwarna putih, terletak di Dusun Korong Batu, Desa Baruga, Kecamatan Pa'jukukang Kabupaten Bantaeng.

Pantai MarinaPantai Marina, Kabupaten Bantaeng, Sulawesi Selatan, Sabtu 24 Oktober 2020. (Foto: Tagar/Reski Nuralam)

Jaraknya sekitar 7 kilometer dari perbatasan Bantaeng-Bulukumba. Sedangkan dari arah kota Bantaeng sekitar 12 kilometer.

Sebelum memasuki area pantai, pengunjung akan menemukan gerbang yang menjulang tinggi bertuliskan Rest Area Marina Beach. Dan sepanjang jalan masuk ada beberapa Gazebo yang tertata rapih.

Di pantai ini, pengunjung dapat menikmati berbagai wisata air, seperti berenang, voli pantai dan lainnya. Selain itu pantai ini juga menyajikan spot foto keren untuk menghiasi media sosialmu. Seperti Ayunan Gantung di tepi pantai, Rumah Kelinci, dan tentunya senja di sore hari.

Selain pemandangan pesisir, di pantai ini pun menyediakan fasilitas seperti,  Gazebo untuk beristirahat, dan juga Hotel yang berhadapan langsung dengan selat Makassar.

Berbeda dengan Pantai Seruni, untuk masuk ke lokasi wisata ini cukup terjangkau yakni merogok kocek sebesar  Rp 5.000 ribu per orangnya, terlebih lagi di pantai Marina anda bisa mem-booking Gazebo full dengan tarif Rp 10.000 ribu per jam.

Selain itu pengunjung tidak perlu repot membawa makanan dari rumah karena pantai ini terdapat minimarket dan tersedia masjid di dalam kawasan objek wisata pantai Marina.

Pantai Lamalaka Bantaeng

Meski jarang diketahui oleh wisatawan luar kota, namun pantai Lamalaka ini menyimpan pesona tersendiri. Keindahan kawasan pantai bisa dinikmati tanpa membayar apapun.

Pantai Lamalaka BantaengPantai Lamalaka, Kabupaten Bantaeng, Sulawesi Selatan, Sabtu 24 Oktober 2020. (Foto: Tagar/Reski Nuralam)

Pantai Lamalaka memiliki pasir putih dengan perpaduan air laut yang biru dan bersih. Ombak di pantai ini pun bersahabat sehingga, memungkinkan bagi siapa saja untuk berenang. Dan Hembusan angin lautnya pun sejuk menerpa setiap pengunjung yang datang.

Kawasan pinggir pantai ini terdapat taman kecil yang biasa dipakai oleh para pengunjung untuk besantai sambil menikmati keindahan Pantai Lamalaka atau menikmati panorama sunset pada sore hari.

Seperti Pantai pada umumnya, pantai lamaka ini pun tersedia berbagai warung tenda yang menjual berbagai makanan dan minuman.

Warung-warung tenda tersebut berjajar dengan rapi. Salah satu sajian khas yang bisa nikmati di pantai ini adalah Kopi khas Bantaeng.

Untuk menikmati berbagai sajian kuliner di Pantai Lamalaka ini, sudah tersedia bangku-bangku plastik yang ditata dengan rapi di satu deret di bawah pohon trembesi yang rindang. [] PEN

Berita terkait
Membekali Warga Menyongsong Kaldera Toba Pariwisata Dunia
BPODT menggelar pelatihan kuliner bagi warga Desa Pardamean Sibisa, Motung dan Sigapiton, Kecamatan Ajibata, Kabupaten Toba.
Lima Wisata Religi di Kudus, Jejak Walisongo Berbalut Budaya
Kota Santri dan Keretek, begitu Kabupaten Kudus dipanggil. Meninggalkan jejak Walisongo menyiarkan Islam tak lupa balutan budaya Hindu dan Budha.
Dego Dego, Salah Satu Destinasi Wisata Menarik di Bulukumba
Kabupaten Bulukumba Sulawesi Selatan memiliki banyak tempat wisata yang layak dikunjungi. Ini salah satunya.
0
Parlemen Eropa Kabulkan Status Kandidat Anggota UE kepada Ukraina
Dalam pemungutan suara Parlemen Eropa memberikan suara yang melimpah untuk mengabulkan status kandidat anggota Uni Eropa kepada Ukraina