Dapat Asuransi Gratis, Ini Keuntungan Beli Motor Secara Kredit

Membeli motor secara kredit masih menjadi pilihan alternatif masyarakat Indonesia dalam mewujudkan keinginannya mempunyai kendaraan pribadi.
Ilustrasi - Motor. (Foto: Tagar/Unsplash/@harleydavidson)

Jakarta – Membeli motor secara kredit masih menjadi pilihan alternatif masyarakat Indonesia dalam mewujudkan keinginannya mempunyai kendaraan pribadi. 

Namun, perlu kalian ketahui jika ternyata membeli motor secara kredit mempunyai beberapa keunggulan loh salah satunya mendapatkan asuransi secara gratis dari produsen.

Motor masih menjadi kendaraan favorit yang banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia hingga saat ini. Oleh karena itu tak sedikit orang yang rela membeli motor secara mengangsur atau yang lebih dikenal dengan kredit.

Meskipun terkesan memaksakan, namun ternyata membeli motor secara kredit mempunyai beberapa keuntungan loh. Mendapatkan asuransi secara cuma-cuma merupakan keuntungan yang paling mudah dirasakan oleh penggunanya.

Sebenarnya apa sih asuransi yang didapatkan ketika membeli motor secara kredit dan kenapa asuransi diwajibkan setiap pembelian motor secara kredit? 

Sebelum menjawab itu perlu kalian ketahui jika setiap motor yang dibeli secara kredit pasti akan mendapatkan asuransi pihak ketiga yang diberikan oleh produsen motor.

Namun, berbeda dengan asuransi pada mobil dan aset berharga, asuransi pada motor diberi nama Total Loss Only (TLO). Sesuai namanya asuransi akan diterbitkan jika pengguna mengalami kerugian akibat kehilangan motor yang disebabkan beberapa faktor. Asuransi yang didapat jika membeli kendaraan secara kredit meliputi.

  • Kondisi motor hilang dalam kondisi diparkir (pencurian pada saat motor itu diam).
  • Pencurian
  • Perampasan atau penodongan
  • Kecelakaan yang menyebabkan estimasi kerusakan motor hingga 75%

Namun asuransi tidak akan diterbitkan jika kehilangan diakibatkan oleh.

  • Penipuan
  • Hipnotis

Dalam poin keempat dijelaskan jika asuransi ini akan diterbitkan juga jika pengguna mengalami kecelakan yang mengakibatkan kerusakan motor mencapai 75 %. 

Proses perhitungan kerugian akibat kecelakaan ini akan dilakukan oleh bengkel resmi motor terkait, bila sesuai ketentuan asuransi akan menjamin dan mengganti biaya perbaikan tersebut.

Lantas apakah pembeli motor secara cash tidak mendapatkan asuransi tersebut? jawabannya adalah tidak. Namun, pembeli akan ditawarkan jika ingin mengasuransikan kendaraan barunya tersebut yang umumnya asuransi berlaku selama 1 tahun.

Biaya yang diperlukan dalam mengasuransikan motor baru ini adalah 3,5% dari harga OTR motor ditambah biaya administrasi. Namun keuntungan yang akan didapatkan lebih banyak dibandingkan asuransi pembelian kredit. Berikut beberapa keuntungan yang didapatkan pengguna jika mengasuransikan motornya.

  • Pencurian
  • Penodongan
  • Huru hara
  • Hipnotis
  • Perampasan
  • Kecelakaan yang menyebabkan estimasi kerusakan motor hingga 75%

(Dimas Rafika)

Berita terkait
Beberapa Masalah Motor Matic dan Cara Mengatasinya
Disamping memiliki nilai kepraktisan, motor matic juga memiliki masalah yang sering dihadapi untuk pengendara.
Tips Membeli Motor Honda PCX secara Kredit di Marketplace
Membeli motor Honda PCX sudah bisa dilakukan secara online dengan memanfaatkan marketplace.
5 Cara Cegah Stamina Kendor Saat Touring Motor di Libur Panjang
Sebelum tancap gas mengendarai motor, sebaiknya jaga dahulu stamina agar tak kendor ketika touring membelah jalan raya saat momen libur panjang.
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.