Daftar Film Asing Siap Tayang Maret 2020

Penikmat film akan dimanjakan dengan aksi aktor-aktor dunia lewat film layar lebar yang siap tayang pada Maret 2020.
Aksi Liu Yifei dalam film Mulan. (Foto: Disney)

Jakarta - Menjelang Maret 2020, para penikmat film akan dimanjakan dengan aksi aktor-aktor kelas dunia lewat film layar lebar. Mulai dari film bergenre aksi yang menegangkan, animasi lucu hingga horor menyeramkan.

Seperti yang telah dirangkum Tagar dari berbagai sumber, ada beberapa film yang dijadwalkan tayang sepanjang Maret 2020.

MulanAksi Liu Yifei dalam film Mulan. (Foto: Disney)

1. Mulan

Film Mulan rencananya bakal dirilis pada tanggal 25 maret 2020, serta mulai ditayangkan secara global di bioskop-bioskop banyak negara pada 27 Maret 2020 mendatang.

FIlm besutan sutradara Niki Caro ini bakal bercerita tentang pejuang perempuan yang setia dan berani melawan sihir di medan perang.

Film bercerita tentang tokoh sentral bernama Mulan, seorang perempuan di Tiongkok yang diperankan oleh aktris cantik Liu Yifei. Hampir sama dengan versi animasi, alur utama cerita juga masih berkisah mengenai persoalan yang sama dengan Mulan versi kartun.

Negaranya mendapat serangan dari pihak musuh sehingga pemerintah meminta kaum pria dari tiap keluarga warga negara, untuk turun tangan dan maju berperang. Namun, ayah Mulan sebagai satu-satunya lekai-laki di keluarganya sudah berusia lanjut dan tidak mungkin lagi untuk bisa berangkat ke medan tempur.

Kewajiban membela negaranya, serta rasa cinta Mulan kepada sang ayah, membawanya untuk menyamar menjadi pria demi bisa turut serta berperang ke medan pertemupuran. Jalinan cerita jadi kian seru lantaran ia harus melawan penjahat perempuan bernama Xian Lang.

Xian Lang sendiri merupakan penyihir jahat yang berkolaborasi dengan penjahat bernama Bori Khan demi menguasai Tanah Air yang ditinggali oleh Mulan dan keluarganya. DI penghujung cerita, Mulan berhasil memenangkan pertempuran dan membawa negaranya menuju kemerdekaan.

Selain menyajikan banyak adegan pertempuran dan perkelahian penuh kilatan pedang serta anak panah yang beterbangan, film Mulan juga menyajikan gambar-gambar pemandangan indah negeri Cina di masa lalu Serta efek CGI dalam beberapa adegan sewaktu Xian Lang menunjukan kelihaiannya bermain ilmu sihir.

Film Mulan yang juga dibintangi oleh bintang-bintang tenar seperti Li Gong, Donnie Yen, Jet Li, Jason Scott Lee, Jackie Cheng, Nicholas Walker dan lain-lain ini diproduksi dengan anggaran biaya besar hingga mencapai US $ 290 juta, yang menjadikan film ini sebagai karya termahal Disney, mengalahkan budget film Avengers: Endgame.

Poster Film OnwardPoster Film Onward. (Foto: Disney Pixar)

2. Onward

Onward salah satu film animasi yang menceritakan tentang dunia sihir ini akan terlihat banyak keajaiban dan menunjukkan orang-orang memiliki kemampuan sihir.

Pada mulanya film berlatar suasana jaman kerajaan. Namun, seiring perkembangan jaman banyak yang berubah seperti transportasi yang semakin canggih, termasuk pesawat yang menjadi sebuah terobosan baru dalam cerita itu.

Laman Variety melaporkan, film Onward garapan sutradara Dan Scanlon ini bercerita tentang dua saudara elf remaja yang memulai sebuah petualangan untuk mencari bukti demi menjawab pertanyaan tentang apakah sihir masih ada di dunia.

Cerita dari film ini rupanya terinspirasi dari kisah dari kehidupan nyata Dan Scanlon bersama saudaranya. Saat sutradara tersebut masih berusia 1 tahun dan kakaknya berusia 3 tahun, mereka telah ditinggalkan oleh ayahnya yang sudah meninggal dunia.

"Di Pixar kita mencoba membuat cerita yang memang berasal dari kisah nyata kehidupan kita. Film ini terinspirasi dari hubunganku dengan kakakku," kata Dan Scanlon dalam sebuah wawancara.

Film ini akan dibintangi oleh aktor populer dunia seperti Chris Pratt hingga Tom Holland. Selain itu, ada juga aktris populer Julia Louis-Dreyfus dan Octavia Spencer juga bergabung dalam project ini.

Film Onward rencananya akan dirilis pada 6 Maret 2020 mendatang.

3. Innocence

Film Innocence menjadi karya terbaru aktris cantik Shin Hye Sun. Film bercerita tentang kehidupan seorang gadis remaja yang misterius bernama Beckett yang diperankan oleh Sophie Curties.

Film bergenre drama ini bakal mulai tayang pada 5 Maret 2020 mendatang di seluruh jaringan bioskop dunia.

Poster Film BloodshotPoster Film Bloodshot. (Foto: Sony Pictures Entertainment)

4. Bloodshot

Film Bloodshot merupakan sinema yang diadaptasi dari komik tahun 1992 oleh Kevin VanHook dan Yvel Guichet.

Film ini akan menceritakan kisah seorang prajurit yang “dihidupkan” lagi dengan menggunakan teknologi nano. Hal ini membuatnya mempunyai kemampuan khusus seperti regenerasi dan perubahan bentuk fisik.

Selain itu, ia juga mendapat kesempatan untuk menemukan jati dirinya setelah berbagai penghapusan memori yang dialaminya. Bahkan, ia berencana membalas dendam terhadap semua pihak yang bertanggung jawab atas keadaannya sekarang.

Film yang digarap Dave Wilson akan siap tayang pada 13 Maret 2020 yang dibintangi oleh sejumlah selebriti seperti, Vin Diesel.

Banyak kabar menyebut film Bloodshot akan menjadi pembuka dari film-film berdasar dari komik Valiant (Valiant Universe). Rencana selanjutnya setelah film ini adalah proyek Harbinger.

A Quiet Place IIAdegan film A Quiet Place II. (Foto: Buffalo FilmWorks)

5. A Quiet Place II

Teror monster pemburu suara bakal kembali hadir dan dirasakan penonton melalui film sekuel A Quiet Place II. Film yang disutradarai John Krasinski ini bakal kembali menghadirkan sosok tokoh utama bernama Evelyn Abbott yang diperankan oleh aktris Emily Blunt.

Dalam trailer berdurasi 2 menit 37 detik yang telah dirilis sebelumnya, Evelyn Abbott, Regan Abbott (Millicent Simmonds), dan Marcus Abbott (Noah Jupe) digambarkan harus berjuang dan bertahan hidup setelah kematian kepala keluarga mereka, Lee Abbot.

Lee Abbot tewas terbunuh oleh makhluk pemburu suara setelah peristiwa mengerikan dalam film pertama yang terjadi di rumah dan ladang mereka. Adegan trailer dibuka ketika Evelyn dan kedua anaknya, Regan dan Marcus berkendara dalam dengan sebuah mobil.

Tiba-tiba, mereka dikejutkan dengan kemunculan makhluk yang pernah mereka temui di rumah mereka dalam film sebelumnya. Evelyn terlihat membawa dua anaknya serta bayi yang baru dia lahirkan ke sebuah tempat terbengkalai dan sepi.

Ketegangan memuncak ketika muncul dua orang pria yang masih misterius identitasnya. Kedua karakter tersebut diperankan oleh aktor Cillian Murphy dan Djimon Hounsou di sebuah gudang tua.

Kedua karakter misterius tersebut terlihat menyekap keluarga Abbott. Dalam trailer ini diperdengarkan sedikit dialog antara Evelyn dengan salah satu pria di gudang.

Baca juga: Daftar Film Indonesia Tayang Maret 2020

Evelyn terlihat memohon-mohon saat karakter yang diperankan Cillian menatap bayi Evelyn di dalam kotak. "Tolong," kata Evelyn dengan mata berkaca-kaca yang langsung menutup trailer tersebut.

Film garapan rumah produksi Paramount Pictures ini dijadwalkan tayang di Indonesia mulai 20 Maret 2020. []

Berita terkait
Main Film, Deva Mahenra Jajal Pesawat Tempur TNI AU
Aktor Deva Mahenra mengaku senang mendapat kesempatan menjajal beberapa jenis pesawat tempur milik TNI saat syuting film Serigala Langit.
Film Serigala Langit Siap Tayang, TNI AU Bantu Promo
Pihak TNI AU mendukung penuh dirilisnya film Serigala Langit yang bercerita tentang kehidupan prajurit.
Harap Tenang, Plot Cerita Film A Quite Place 2
Film A Quite Place 2 dipastikan bakal dirilis pada Maret 2020 mendatang.
0
Bestie, Cek Nih Cara Ganti Background Video Call WhatsApp
Baru-bari ini platform WhatsApp mengeluarkan fitur terbarunya. Kini Background video call WhatsApp bisa dilakukan dengan mudah.