Ciri- ciri Tubuh Kurang Asupan Sayuran

Tubuh akan memberikan ciri-ciri khusus atau tanda ketika seseorang kurang asupan sayuran.Berikut ciri-ciri tubuh kekurangan asupan sayuran.
Ilustrasi Sayuran. (Foto: Pixabay/JillWellington)

TAGAR.id, Jakarta - Tubuh akan memberikan ciri-ciri atau tanda ketika seseorang kurang asupan sayuran. Makanan sehat ini tentu mempengaruhi kesehatan dan stamina tubuh, sehingga kalau dilewatkan berisiko pada penyakit. Ini disebabkan akibat tubuh tidak terpenuhi nutrisi yang bisa didapatkan dari sayuran. 

Ada baiknya Anda bisa mengenal ciri-ciri khusus yang diberikan tubuh saat kekurangan nutrisi sayuran. Berikut Tagar rangkum dari berbagai sumber mengenai ciri-ciri tubuh kurang konsumsi sayuran. 

1. Detak Jantung Tidak Teratur dan Mudah Lelah

Dikutip dari Organic Daily Post, kandungan magnesium dari sayuran bisa membantu menjaga detak jantung selalu normal. Bila Anda kurang makan sayuran, pasti mengakibatkan detak jantung tidak teratur. Sehingga, kadar nutrisi dalam darah menjadi rendah atau turun. 

Tanda lainnya yang bisa diperlihatkan oleh tubuh ketika Anda kurang nutrisi sayuran yaitu mudah lelah. Jika kadar magnesium rendah, Anda akan mudah kelelahan karena energi tubuh berkurang akibat tidak ada asupan sayuran yang cukup. Kandungan nutrisi ini sangat dibutuhkan tubuh untuk menghasilkan adenosine tri-phosphate (ATP) yang fungsinya membentuk energi. 

2. Sembelit 

Dilansir dari The List, kekurangan asupan sayuran dan buah-buahan bisa berisiko pada sembelit. Ini disebabkan karena tubuh tidak mendapatkan kandungan serat yang bisa diperoleh dari sayuran atau buah. 

Alpukat, kubis brussel, brokoli dan sebagainya bisa Anda konsumsi karena makanan ini memiliki kandungan serat yang banyak. Jadi, Anda bisa menambahkan bahan alami ini di dalam menu harian guna menghindari sembelit dan memperbaiki fungsi sistem pencernaan. 

3.  Berat Badan Mudah Bertambah

Di saat Anda kurang asupan sayuran, nyatanya bisa mempengaruhi berat badan. Menurut SF Gate, makan sayuran yang cukup bisa memberikan rasa kenyang tanpa meningkatkan jumlah kalori yang berlebihan dalam tubuh. 

Makanan sehat seperti sayuran ini sangat disarankan untuk selalu dikonsumsi setiap hari guna menjaga berat badan, terkhusus kesehatan tubuh. Bagi Anda yang sedang program diet, sebaiknya banyak makan sayur agar berat badan menjadi ideal dan tubuh akan tercukupi nutrisi yang baik untuk tubuh. 

4. Kulit Kusam dan Berjerawat

Seperti yang dikatakan oleh ahli gizi Keri Gans dalam laman Medical Daily, kandungan antioksidan pada sayuran sangat ampuh menjaga tubuh dari serangan radikal bebas. Sebab, radikal bebas dapat membuat kulit kusam dan permasalahan lainnya. 

Senada hal ini, dokter Jessica Wu menyarankan makan sayuran berwarna merah, kuning, hijau yang mengandung antioksidan setiap harinya. Ini karena sayuran bisa mencegah kerusakan kolagen yang tentu akan mempengaruhi kesehatan kulit.

5. Cepat Lupa atau Pikun

Kandungan lutein pada sayuran bermanfaat meningkatkan daya ingatan dan kemampuan kognitif. Nutrisi ini bisa Anda peroleh dari jenis makanan seperti, wortel, brokoli, asparagus, labu, jagung, dan sebagainya. Jika asupan nutrisi ini dipenuhi, tentu Anda tidak akan mudah lupa atau pikun. 

6. Mudah Sakit dan Lapar

Bila tubuh tidak terpenuhi nutrisi sehat dari sayuran, tubuh akan rentan sakit karena imunitas menurun. Disarankan untuk Anda selalu mengonsumsi sayuran hijau berwarna gelap guna menambah stamina dan daya tahan tubuh. Kandungan serat pada sayuran nyatanya dipercaya ampuh melancarkan proses pencernaan, sehingga membantu Anda kenyang lebih lama. []

Baca juga:

Berita terkait
Tips Mudah Belanja Sayur Online Selama Pandemi Corona
Belanja melalui layanan online menjadi aktivitas yang sering dilakukan masyarakat selama pandemi virus Corona.
Daftar Makanan Sehat untuk Orang Tua Usia 40 Tahun
Di usia 40 tahun sudah seharusnya mulai memperhatikan makanan yang dikonsumsi agar tubuh selalu sehat dan terhindar dari risiko penyakit berbahaya.
Makanan Sehat Ampuh Bikin Wajah Awet muda
Makanan sehat seperti buah dan sayuran dipercaya mampu membuat wajah awet muda. Berikut jenis makanan sehat yang sangat ampuh membuat awet muda.
0
Gejala dan Penyebab Nyeri Saraf Terjepit
Bagi sebagian masyarakat mungkin pernah mengalami nyeri saraf terjepit. Berikut gejala dan penyebabnya yang harus diwaspadai.