Cara Menghilangkan Bekas Luka secara Medis

Sebelum melakukan perawatan, pastikan anda konsultasi terlebih dahulu kepada tenaga ahli, agar perawatan lebih maksimal.
Ilustrasi Bekas Luka (Tagar/Pixels/Mart Production)

Jakarta - Jika cara alami tak bisa menghilangkan bekas luka, Anda dapat menempuh cara medis untuk menghilangkannya. Biasanya prosedur yang disarankan akan berbeda-beda, tergantung pada jenis luka dan lokasinya. 

Sebelum melakukan perawatan, pastikan anda konsultasi terlebih dahulu kepada tenaga ahli, agar perawatan lebih maksimal.

Berikut cara menghilangkan bekas luka secara medis yang dilakukan, Di antaranya.


1. Dermabrasi

Dermabrasi bisa dilakukan untuk mengatasi bekas luka di kulit yang membuat permukaan kulit tampak tidak rata. Prosedur ini dilakukan dengan cara mengikis bagian permukaan kulit bekas luka dan merangsang pertumbuhan jaringan kulit baru, sehingga lapisan kulit tampak lebih halus dan merata.


2. Mikrodermabrasi

Prosedur ini biasanya dilakukan pada bagian luka yang lebih kecil atau dangkal, seperti luka bekas jerawat yang ringan, garis halus, bintik penuaan, dan wajah kusam. Baik dermabrasi maupun mikrodermabrasi dapat dilakukan oleh dokter kecantikan atau dokter spesialis kulit.


3. Suntikan kortikosteroid

Suntikan kortikosteroid cocok bagi Anda yang memiliki bekas luka hipertrofik atau luka keloid. Suntikan ini dapat membantu melunakkan jaringan bekas luka dan mengecilkan benjolan di kulit yang muncul akibat bekas luka.

Namun, cara menghilangkan bekas luka ini perlu dilakukan beberapa kali dan membutuhkan waktu cukup lama agar hasilnya bisa terlihat.


4. Laser resurfacing

Laser resurfacing hampir sama dengan dermabrasi, dan membutuhkan waktu pemulihan yang lebih singkat dibandingkan perawatan dengan jenis laser terdahulu.

Penggunaan laser jenis baru dalam perawatan kulit ini dapat memberikan hasil yang lebih halus, karena bekerja pada jaringan kolagen dalam dermis tanpa menghilangkan lapisan atas kulit.


5. Balut tekan bersilikon

Jika Anda memiliki luka bekas cangkok kulit atau luka bakar besar, Anda dapat menggunakan balut tekan bersilikon di atas bekas luka. Dengan menggunakan balut ini, bekas luka akan terlihat lebih rata dan lembut. Prosedur ini harus dilakukan di bawah pengawasan dokter spesialis kulit.

Itulah beberapa macam perawatan penyembuh bekas luka secara medis. Sebelum melakukan tindakan, pastikan harus konsultasi dengan tenaga ahli terlebih dahulu.[]


(Ratu Mitha Amelia)

Baca Juga:

Berita terkait
4 Manfaat Diet Paleo untuk Kesehatan Tubuh
Makanan yang direkomendasikan untuk dikonsumsi dintaranya ikan laut, kacang-kacangan, buah-buahan, sayuran hijau dan zaitun.
5 Ragam Manfaat Daun Binahong untuk Kesehatan Tubuh
Cara kerjanya dengan menghambat pemecahan dan penyerapan gula di usus serta meningkatkan produksi dan fungsi hormon insulin.
Tips Memilih Serum yang Efektif untuk Kesehatan Rambut
Melihat manfaatnya, serum rambut dapat menjadi pilihan bijak dalam merawat rambut untuk jangka pendek dan jangka panjang.
0
David Beckham Refleksikan Perjalanannya Jadi Pahlawan untuk Inggris
David Beckham juga punya tips untuk pesepakbola muda, mengajak mereka untuk menikmati momen sebelum berlalu