Capres - Cawapres HarTa Ceriakan Indonesia di Tengah Pandemi

Pasangan capres - cawapres fiktif, Nurhadi - dr Tirta, siap bikin publik Indonesia ceria di tengah pandemi Covid-19.
Capres fiktif, Nurhadi tunjukkan celotehan lucu yang dibuatnya bersama dr Tirta di akun IG @nurhaditirta_. (Foto: Tagar/Nila Niswatul Chusna)

Kudus - Pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) fiktif, Nurhadi - dr Tirta atau HarTa muncul di tengah pandemi Covid-19. Keinginan membawa Indonesia kembali tersenyum menjadi tujuan utama pasangan ini.

Memuluskan propaganda mereka, sebuah akun Instagram dibuat oleh capres - cawapres ini. Akun IG @nurhaditirta_ ini secara khusus dibuat sebagai media kampanye celotehan-celotehan lucu mereka.

Capres Indonesia, Nurhadi membenarkan jika dirinya kini berkolaborasi dengan Tirta Mandira Hudhi atau yang akrab disapa dr Tirta. Sebuah visi kembali menceriakan masyarakat Indonesia di tengah pandemi Covid-19, menjadi alasan dirinya berkoalisi dengan sosok yang dikenal sebagai influencer ini. 

"Kami memutuskan berkoalisi baru-baru ini. Ya beberapa hari yang lalu lah," ujar Nurhadi saat ditemui Tagar di salah satu kios di Pasar Brayung, Kudus, Jumat, 20 November 2020.

Kami memutuskan berkoalisi baru-baru ini. Ya beberapa hari yang lalu lah.

Lebih lanjut, Nurhadi mengaku saat ini masyarakat Indonesia sedang sedih sebab pandemi Covid-19. Hal inilah yang selanjutnya mendorong dia dan dr Tirta sepakat berkoalisi membuat masyarakat kembali tersenyum dan ceria.

"Tawaran kolaborasi diutarakan dr Titra secara tidak sengaja beberapa hari lalu. Malam itu, saya menelepon dr Tirta untuk memberikan atensi pada beliau atas perkataannya yang bagus di acara ILC," terang ayah empat anak itu.

Dari obrolan-obrolan yang semula guyon itu, kemudian menjadi perbincangan serius. Tak diduga, Nurhadi mendapat tawaran duet dengan dr Tirta untuk menghibur masyarakat Indonesia.

Tawaran tersebut tidak disia-siakan mantan pasangan Aldo 'Dildo' itu. Komunikasi intens pun kini dijalankan keduanya, untuk membicarakan konten-konten lucu yang akan menghibur masyarakat.

Baca juga: 

Tak sampai di situ, dalam waktu dekat dr Tirta berencana datang ke Kabupaten Kudus untuk menemui Nurhadi. Di Kota Kretek, capres - cawapres fiktif ini akan membicarakan progam-progam mereka.

"Dokter Tirta bilangnya minggu ini mau ke sini. Kapannya saya belum tahu. Beliau ke sini main sambil nanti membicarakan progam koalisi ini nanti kelanjutannya bagaimana," ungkap dia.

Diketahui, pada Rabu, 18 November 2020, dr Tirta menggunggah sebuah postingan dirinya bersama Nurhadi di akun Instagram pribadinya @dr.tirta. Di postingan tersebut dia mendeklarasikan koalisinya besama Nurhadi sebagai pasangan capres - cawapres. []

Berita terkait
Anis: Pilkada Medan Bukan Pilpres, Jangan Mau Dipecah Belah
Anis Matta sebut isu politik identitas dan politik dinasti ijadikan kubu lawan sebagai alat untuk menjegal langkah Bobby Nasution di Pilkada Medan.
Denny Siregar: Rizieq Shihab, Jokowi dan Arah Angin Pilpres 2024
Rizieq Shihab menjadi penentu kemenangan Anies Baswedan di Jakarta, akankah terulang dalam Pilpres 2024? Bagaimana faktor Jokowi? Denny Siregar.
Infografis: Ganjar Pranowo dan 5 Tokoh Masuk Bursa Pilpres 2024
Indikator Politik Indonesia (IPI) mengadakan survei kandidat terkuat yang bakal maju menjadi calon presiden 2024. Ganjar Pranowo paling unggul.
0
Melihat Epiknya Momen Malam HUT DKI Jakarta Lewat Lensa Galaxy S22 Series 5G
Selain hadir ke kegiatan-kegiatan yang termasuk ke dalam agenda perayaan HUT DKI Jakarta, kamu juga bisa merayakannya dengan jalan-jalan.