Camat Foto Simbol Cakada di Bulukumba

Bawaslu Bulukumba mendalami dugaan pelanggaran netralitas Pilkada oleh salah seorang Camat.
Camat Ujung Bulu (tengah) berpose tiga jari yang merupakan simbol Paslon Cakada Bulukumba. (Foto: Tagar/ist)

Bulukumba - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Bulukumba mendalami dugaan pelanggaran pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020. Yang mana beredar sebuah foto salah seorang Camat berpose tangan dengan simbol tiga.

Padahal diketahui simbol tiga tersebut merupakan simbol salah satu pasangan calon bupati dan wakil bupati di Pilkada serentak 2020 mendatang. Semestinya Aparatur Sipil Negara (ASN) harus menjaga netralitas.

Kami tetap akan melakukan penelusuran, mulai tadi malam sampai hari ini kami masih melakukan pendalaman terkait itu.

Foto-foto tersebut sempat menjadi perbincangan di media sosial WhatsApp Bulukumba Accarita. Dalam foto itu, diduga Camat Ujung Bulu inisial AA berpose bersama dengan dua orang warga.

"Saya lihat tadi malam sudah banyak beredar di sosial media, yang jelas Bawaslu Bulukumba sudah mengambil langkah-langkah. Informasi awal itu adalah kewenangan baru di Bawaslu terkait dengan per-Bawaslu nomor 8 tahun 2020," kata Ketua Bawaslu Bulukumba, Ambo Radde kepada wartawan, Selasa 27 Oktober 2020.

Ambo Radde menambahkan, proses penanganan tersebut merupakan pintu masuk laporan dan temuan Bawaslu Bulukumba. Ketika temuan tersebut ditambahkan dengan satu kewenangan dengan informasi awal dari masyarakat serta siapa pun yang memiliki hak pilih di Kabupaten Bulukumba.

"Tentu langkah itu setelah tercatat di formulir, karena ada format khusus untuk informasi awal fom a6. Setelah itu kita lakukan pencatatan informasi itu dari mana, orangnya siapa. Itu yang kami butuhkan, dan sampai saat ini belum ada orang yang menyatakan dirinya kami memberikan informasi," sebutnya.

Ia menjelaskan meski dengan kondisi seperti itu, pihak Bawaslu Bulukumba tetap melakukan penelusuran maupun pendalaman terkait dugaan pelanggaran yang dilakukan salah seorang oknum Camat di Kabupaten Bulukumba.

"Kami tetap akan melakukan penelusuran, mulai tadi malam sampai hari ini kami masih melakukan pendalaman terkait itu. Kalau memenuhi unsur bisa ditingkatkan ke Sentra Gakkumdu, termasuk informasi awal, karena inilah kewenangan baru menurut saya sangat sederhana tapi sangat bisa membawa orang ke ranah hukum," bebernya.

Kendati demikian, Bawaslu Bulukumba membutuhkan langkah-langkah cermat terkait dugaan pelanggaran yang diduga dilakukan oknum Camat Ujung Bulu, hanya saja, menurut dia, pihaknya tak ingin melampaui kewenangan.

"Karena Bawaslu merupakan lembaga yang harus dipercaya menegakkan hukum pemilu. Penelusuran diberi waktu 3 sampai 7 hari. Kami tidak berhenti dan akan menelusuri demi menambahkan bukti tambahan selanjutnya. Karena membawa orang itu harus penuh fakta," terangnya.

Hanya saja, Ambo Radde belum bisa membeberkan kapan oknum camat tersebut dipanggil dimintai keterangan atau klarifikasi terkait dugaan pelanggaran yang dilakukan.

"Baru pendalaman, karena kami akan lakukan rapat pleno terlebih dahulu yang jelas informasi awal sudah masuk," tutupnya. []

Berita terkait
Takut Terjaring Razia, Pengendara Motor di Bulukumba Kabur
Karena takut terjaring razia polisi, sejumlah pengendara kabur meninggalkan motornya di Bulukumba Sulsel.
Ditinggal Pemilik, Mobil Sedan Terbakar di Bulukumba
Mobil sedan yang terparkir di Kabupaten Bulukumba tiba-tiba terbakar. Ini penyebabnya
Terlibat Politik, Relawan Hukum Bela Kades di Bulukumba
Kepala Desa Bontobulaeng di Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan ditetapkan sebagai tersangka. Ini kasusnya
0
Melihat Epiknya Momen Malam HUT DKI Jakarta Lewat Lensa Galaxy S22 Series 5G
Selain hadir ke kegiatan-kegiatan yang termasuk ke dalam agenda perayaan HUT DKI Jakarta, kamu juga bisa merayakannya dengan jalan-jalan.