Calon PNS di Sukoharjo Kena Tipu Rp 200 Juta

Namun hingga penerimaan CPNS 2019, putranya tak juga diterima sebagai CPNS Kota Solo sebagaimana yang dijanjikan.
Ilustrasi - Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS). (Foto: Tagar/AFP)

Jakarta - Polres Sukoharjo berhasil menangkap Joko Sudarwanto yang melakukan penipuan kepada Calon Pegawai Negari Sipil (CPNS) dengan membayar sejumlah uang.

Salah seorang korbannya adalah Supardi, warga Karanganyar yang telah membayar uang Rp 200 juta kepada pelaku agar anaknya bisa diterima sebagai CPNS.

Supardi mengaku telah menyetorkan uang senilai Rp100 juta dari total permintaan Rp200 juta. Uang tersebut disetorkan sebanyak dua kali, yakni masing-masing senilai Rp15 juta dan terakhir Rp85 juta pada 2018 lalu.


Kami hanya berharap uangnya yang sudah disetorkan bisa kembali.


Sementara sisanya Rp100 juta diserahkan setelah menerima Surat Keputusan (SK) CPNS. Uang ini diberikan sebagai syarat agar putranya bisa diterima sebagaimana yang dijanjikan sebagai CPNS di Kota Solo untuk perekrutan 2019 lalu.

“Uang saya serahkan melalui kenalan bernama Dul Gani warga Sukoharjo. Tapi ternyata dari Dul Gani ini uang disetorkan lagi ke pelaku Joko Sudarmawan yang bisa memasukkan anak saya menjadi CPNS,” kata dia dilansir dari Solopos.

Namun hingga penerimaan CPNS 2019, putranya tak juga diterima sebagai CPNS Kota Solo sebagaimana yang dijanjikan. 

Dirinya lantas menanyakan nasib putranya tersebut namun tak membuahkan hasil. Bahkan korban penipuan CPNS ini tak hanya dialaminya, melainkan ada banyak korban lain.

Para korban tersebut tersebar di sejumlah daerah, bahkan beberapa berasal dari luar Pulau Jawa. Sama seperti dirinya, para korban dijanjikan bisa diterima masuk CPNS dengan menyetorkan sejumlah uang. 

“Kami hanya berharap uangnya yang sudah disetorkan bisa kembali,” harapnya. []

Baca Juga: Daftar 10 Instansi Sepi Peminat & Paling Diminati CPNS 2021

Berita terkait
BKN: Masa Sanggah CPNS Bukan untuk Perbaiki Dokumen
Paryono mengatakan jika pelamar sudah mengunggah persyaratan yang tidak sesuai meskipun mengajukan sanggah akan tetap dinyatakan TMS.
Cara Cek Lolos Persyaratan Administrasi CPNS 2021
Bagi pelamar yang tidak puas dengan hasil seleksi, pelamar bisa mengajukan keberatan ke BKN dan instansi.
Pendaftaran CPNS Diperpanjang Hingga 26 Juli 2021
Masa pendaftaran dan seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) resmi diperpanjang hingga 26 Juli 2021. Berikut penjelasannya.