Buruan ke Kota Malang, Ada Fenomena Semeru Mengenakan Topi

Sebuah foto yang beredar menunjukkan fenomena unik, ada seperti topi putih di atas puncak Mahameru.
Ada seperti topi putih di atas puncak Mahameru. (Foto: Istimewa)

Malang, (Tagar 11/12/2018) - Siapa yang tak kenal dengan Gunung Semeru, gunung tertinggi di Pulau Jawa dengan ketinggian 3.676 Mdpl. Saat ini tengah menjadi perbincangan. Sebuah foto yang beredar menunjukkan fenomena unik, ada seperti topi putih di atas puncak Mahameru.

Fenomena itu sebenarnya hal yang biasa terjadi. Namun, tidak sedikit yang mengaitkan dengan hal mistis. Isu miring itu segera dibantah Kepala Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho lewat akun twitternya @Sutopo_PN.

"Gunung Semeru bertopi. Puncak gunung tertutup awan jenis lentikularis atau altocumulus lenticularis. Awan ini terbentuk akibat adanya pusaran angin di puncak. Ini fenomena alam biasa saja. Tidak usah dikaitkan dengan mistis apalagi politik," tweet Sutopo, Selasa (11/12).

Sembari bercanda, Sutopo kemudian melontarkan guyonan mengenai fenomena Semeru bertopi itu.

"Bagi yang mau nikah, gunakan fenomena alam ini buat foto pre wedding. Sungguh memesona! Cintamu akan terus terayomi meski ada turbulensi di hatimu," ungkap Sutopo di akun twitternya. []

Berita terkait